Berstatus Janda dan Duda, Oknum Bidan dan Perawat Mesum di Puskesmas Kaliwedi Cirebon Diduga Terlibat Cinlok
Kapolsek Kaliwedi, Kompol Ahmad Nasori memberikan keterangan kepada wartawan. Foto:-CECEP NACEPI/RADAR CIREBON-
Saat digerebek warga yang masuk ke Puskesmas Kaliwedi, Kabupaten Cirebon, oknum perawat dan bidan yang diduga berbuat mesum tersebut masih belum berpakaian.
Warga mendatangi Puskesmas Kaliwedi Cirebon setelah curiga dengan adanya perbuatan mesum dari oknum perawat dan bidan yang sedang bertugas malam.
Kepala Puskesmas Kaliwedi, Kapit Budiyanto membenarkan, ada perawat dan bidan berstatus honorer yang dipergoki warga.
Namun demikian, dia masih belum menyimpulkan terkait perbuatan asusila yang dilakukan.
“Dua-duanya pegawai honor dan ada dugaan perbuatan tidak senonoh di Puskesmas Kaliwedi,” ujar Kapit.
“Kami belum tahu pasti. Tadi malam kami dipanggil ke polsek sampai jam 3 pagi untuk BAP. Kejadian sekitar pukul 23.30 WIB," imbuhnya.
Sementara itu, Kapolsek Kaliwedi Kompol Ahmad Nasori mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan masyarakat telah terjadi dugaan perbuatan asusila di Puskesmas Kaliwedi.
"Kami dari Polsek Kaliwedi merespons cepat dan mereka dibawa ke kantor polsek untuk interogasi dan penyelidikan. Sementara ini, mereka masih dimintai keterangan," kata Kapolsek.
Kapolsek membenarkan bahwa saat kejadian memang ada warga yang mendatangi ke Puskesmas Kaliwedi. Kemudian aparat kepolisian merespons dan mendatangi lokasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: