Demo Mahasiswa dan Petani Indramayu di Kantor PG Rajawali Cirebon, Ada Sumpah yang Diucapkan

Demo Mahasiswa dan Petani Indramayu di Kantor PG Rajawali Cirebon, Ada Sumpah yang Diucapkan

Demo mahasiswa dan petani Indramayu di depan kantor PG Rajawali, Kota Cirebon. Foto:-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

Radarcirebon.com, CIREBON – Mahasiswa dan petani Indramayu melakukan aksi demo di depan kantor PG Rajawali di Jalan Wahidin, Kota Cirebon.

Ratusan masa dari mahasiswa dan petani Indramayu ini menggelar demo pada Kamis siang 3 November 2022.

Aksi unjuk rasa tersebut mendapat pengawalan ketat dari personel Polres Cirebon Kota, namun demikian, arus lalu lintas di sekitar lokasi sedikit tersendat.

Dari pantauan wartawan Radarcirebon.com di lokasi depan kantor PG Rajawali, Jalan Wahidin Kota Cirebon, massa berdatangan dengan membawa atribut dan spanduk yang berisi protes.

Terlihat juga personel kepolsian terus berjaga-jaga. Sementara arus lalu lintas dari Jalan Wahidin menuju Krucuk sedikit tersendat.

BACA JUGA:5 Jenis Obat yang Berbahaya untuk Ginjal, Jangan Konsumsi Sembarangan

BACA JUGA:Kereta Cepat Jakarta Surabaya Lewat Kertajati, Begini Kata Menhub

Salah satu spanduk berwarna putih yang dibentangkan oleh peserta aksi demo tersebut bertuliskan “Tuntaskan! Konflik Agraria”.

Dalam spanduk yang lain peserta aksi juga menuliskan tuntutan “Reforma Agraria untuk Petani’.

“Stop kekerasan terhadap petani” tulis massa aksi mahasiswa dan petani Indramayu dalam spanduk lainya.

“Indonesia Tanah Subur Rakyat Nganggur” tulis mereka dalam spanduk lain.

Dalam video yang diambil Dedi Haryadi, wartawan radarcirebon.com di lokasi, terlihat ada seseorang muncul membawa pengeras suara dan menyampaikan orasi.

BACA JUGA:Terungkap, Kebaikan Nikita Mirzani Selama di Tahanan Dibocorkan Oleh Sosok Ini

BACA JUGA:Pelajar Diduga Mau Tawuran di Gempol, Ibu-ibu Langsung Lapor, Polisi Bergerak Cepat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: