Kronologi Kecelakaan Petani di Lohbener Indramayu, 1 Meninggal Dunia Mobil Pick Up Ditabrak Box

Kronologi Kecelakaan Petani di Lohbener Indramayu, 1 Meninggal Dunia Mobil Pick Up Ditabrak Box

Kronologi kecelakaan petani di Jalan Pantura Lohbener Kabupaten Indramayu.-Kholil Ibrahim-radarcirebon.com

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM - Kronologi kecelakaan rombongan petani di Jalan Raya Pantura Lohbener, Kabupaten INDRAMAYU yang menyebabkan 1 orang korban meninggal dunia.

Berdasarkan laporan kepolisian, kronologi kecelakaan rombongan petani di Jalan Pantura Lophbener Indramayu diketahui sekitar pukul pukul 05.45 WIB, Jumat, 13, Januari 2023.

Adapun kecelakaan tersebut melibatkan truk Hino Box Nomor Polisi B 9608 BXT dengan pengemudi SW (33) warga Nagreg, Desa Mogana Banjar, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Dengan Suzuki Pick Up Nomor Polisi E 8981 QA yang dikemudikan AR (30) Blok  Karanganyar, Desa dan Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu.

BACA JUGA:Modernisasi Alutsista Terus Dilakukan TNI

BACA JUGA:2 Cara Cek Tekanan Ban Sebelum Berkendara

Kendaran Suzuki Pick Up datang dari arah Jakarta menuju Cirebon, ketika sedang berhenti akan memutar arah telah tertabrak dari belakang oleh Truck Hino Box.

Karena para petani tandur tersebut berada di belakang mobil pick up, sehingga mereka terpental ke aspal.

Kondisi itu, mengakibatkan 1 orang penumpang Suzuki pick up meninggal dunia dan 4 orang penumpang Suzuki pick up mengalami luka serta rusaknya kedua kendaraan tersebut.

Akibata kejadian tersebut, 3 orang luka ringan, luka berat 1 orang, meninggal dunia 1 orang.

BACA JUGA:Mengenal Resti, Mantri BRI Tangguh Yang Melayani Masyarakat Sungai Guntung

BACA JUGA:Jual Tanah di Kabupaten Cirebon, Lokasi Dekat SMAN 1 Plumbon

Korban luka berat adalah Casmad (50), Pekerjaan Tani, Alamat Blok Bojongraong, Desa Tanjungkerta, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu. 

Luka ringan Daniroh (45), Tasmen (40), dan Wartiah (45). Korban meninggal dunia, Jumadi (50).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: