Sisa Utang Proyek Revitalisasi Waduk Darma Kepada Pengusaha Belum Jelas

Sisa Utang Proyek Revitalisasi Waduk Darma Kepada Pengusaha Belum Jelas

Para pengusaha dan subkontraktor usai rapat kedua perihal kejelasan sisa utang proyek revitalisasi Waduk Darma Kuningan.-Tangkapan Layar Video-Ist

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Kejelasan tentang sisa utang pembayaran proyek revitalisasi Waduk Darma kepada para pengusaha yang terlibat, masih belum ada titik terang.

Menyusul belum dicapainya suatu keputusan apa pun dalam rapat kedua terkait nasib para pengusaha dan subkontraktor proyek revitalisasi Waduk Darma itu.

Rapat yang membahas sisa utang yang masih belum dibayarkan kepada pemasok material bangunan dan sub kontrakator dalam proyek revitalisasi Waduk Darma itu, tidak sesuai dengan harapan.

Dikutip dari akun Instagram @kuningannews, rapat kedua yang dilaksanakan di Kantor Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Kecamatan Darma itu, tidak mendapatkan hasil.

BACA JUGA:Pimpinan DPRD Kabupaten Kuningan Bergerak, Pansus Gagal Bayar Bukan Gertak Sambal

BACA JUGA:Jelang Ramadhan 2023, Grand Talent Siapkan ART Terbaik

Dalam video yang diunggah hari Kamis, 9 Februari 2023 itu, terlihat sejumlah para pengusaha meninggalkan area BBWS Darma yang merupakan lokasi rapat digelar.

"Ini sekarang kita sedang berada di BBWS yang ada di Kecamatan Darma, ini setelah melakukan rapat tentang utang proyek kepada pemasok material bangunan dan juga kepada perusahaan subkon yang terlibat dalam proyek Waduk Darma ini," ujarnya dalam unggahan yang dikutip dari radarkuningan.com, Jumat 10 Februari 2023.

Masih menurut unggahan akun tersebut, belum adanya keputusan hasil rapat, dikarenakan pemegang proyek utama tidak bisa hadir.

Oleh karena itu, belum ada keputusan pasti tentang pembayaran sisa utang kepada para pengusaha yang terlibat dalam proyek.

BACA JUGA:Wisata Waduk Darma Kuningan, Destinasi Pilihan Libur Akhir Tahun

BACA JUGA:Ikan “Raksasa” Waduk Darma Belum Diketahui Jenis Apa, Diduga Lepas dari Penangkaran

Disebutkan pula, rapat akan kembali dilanjutkan pada Rabu, 15 Februari 2023 mendatang di tempat yang sama.

"Dan tadi diinfokan juga, rapat ini akan dilanjutkan lagi nanti hari Rabu," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: