Posyandu Remaja Masjid At-Taqwa Resmi Berdiri, Pertama di Indonesia
Pembentukan Posyandu Remaja At-Taqwa yang akan segera dilaunching menjelang Ramadan.-APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Peduli akan kesehatan remaja, Remaja Masjid At-Taqwa membentuk Posyandu Remaja.
Dalam hal ini bekerja sama dengan Warga Siaga Indonesia, Yayasan Kemitraan Indonesia Sehat, Puskesmas Nelayan, dan Puskesmas Pamitran.
Posyandu Remaja Masjid Raya At-Taqwa ini menjadi Posyandu Remaja pertama di Cirebon bahkan Indonesia yang dibentuk di masjid.
Ketua Harian At-taqwa Center Kota Cirebon, Dr. H. Ahmad Yani MAg menuturkan dengan dihadirkannya Posyandu Remaja ini diharapkan remaja yang rentan dengan krisis identitas memiliki kreativitas yang terarah.
Selama ini Posyandu diasosiasikan pada kelompok ibu-ibu yang melakukan pelayanan terpadu untuk menimbang bayi dan memberik makanan sehat.
BACA JUGA:BESOK, Kirab Merah Putih di Kota Cirebon, Ada Habib Luthfi, Diikuti 8 Daerah di Pantura Jabar
Hadirnya Posyandu Remaja ini, para remaja akan diberikan tanggung jawab untuk berlatih bersosialisasi dan mengetahui isu kesehatan remaja yang perlu diperhatikan.
Sehingga pelayanan kesehatan remaja ini bisa jadi program yang kreatif.
"Dengan didirikan di Masjid Raya At-Taqwa ini, Posyandu Remaja At-Taqwa ini memiliki nilai lebih yakni nilai religiusitas, mereka nantinya akan bisa melakukan tutor sebaya yang telah dilatih oleh konselor kesehatan dari Puskesmas," tukasnya.
Di samping itu, Direktur Perkumpulan Warga Siaga Indonesia, Syaeful Badar MA mengungkapkan program posyandu remaja akan menjadi program terbaru yang akan mulai berjalan sebelum bulan Ramadan tahun ini.
Launching kegiatan posyandu akan dilaksanakan usai struktur dibuat. Kegiatan nantinya akan berlangsung di Masjid Raya At-Taqwa setiap sebulan sekali khusus di hari Sabtu.
Sebelum itu, para pengurus remaja masjid akan mendapatkan pelatihan dari pada konselor tenaga kesehatan dari Puskesmas Nelayan dan Puskesmas Pamitran.
"Saat ini jumlah pengurus Remaja Masjid At-Taqwa berjumlah 25 orang dan anggota Remaja Masjid At-Taqwa berjumlah sekitar 80 hingga 100 orang, adapun kegiatan Posyandu remaja setiap bulannya nanti bisa diikuti oleh semua remaja di Cirebon," paparnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: