Kronologi Perampokan Alfamart Gempol Kabupaten Cirebon, Komplotan Sadis dari Serang Banten

Kronologi Perampokan Alfamart Gempol Kabupaten Cirebon, Komplotan Sadis dari Serang Banten

Tiga pelaku perampokan Alfamart di Desa Palimanan Barat, Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon diringkus polisi. Foto: -Dedi Haryadi-radarcirebon.com

BACA JUGA:Razia Gabungan Skala Besar di Indramayu, Polisi Lakukan Hal Ini untuk Menjaga Kesucian Ramadan

Adapun, tersangka M tetap berada di dalam mobil untuk berjaga-jaga.

Tersangka D menodongkan senjata ke arah karyawan yang ada di dekat kasir. Sedangkan SA langsung  menuju ke arah belakang di mana terdapat ruangan brangkas.

Karyawan Alfamart ketika itu berjumlah dua orang langsung digelandang oleh para tersangka mendekati brangkas tempat menyimpan uang.

Di bawah ancaman senjata tajam, karyawan akhirnya membuka brangkas sehingga para tersangka berhasil menggondol uang puluhan juta yang ada di dalamnya.

Setelah berhasil mengambil uang yang ada di brangkas, kemudian tersangka SU mengambil rokok berbagai merk yang ada di dekat kasir.

Setelah itu, para tersangka berhasil melarikan diri. Adapun kerugian yang dialami Alfamart mencapai Rp42.046.043.

BACA JUGA:Petani Garam Rawaurip Cirebon Menagih Janji Moeldoko yang Diucapkan 2 Tahun Lalu

BACA JUGA:Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Indonesia Terancam Sanksi, Argentina Langsung Usul Jadi Pengganti

Aksi pencurian dengan kekerasan ini dipublikasikan oleh Polresta Cirebon dengan menggelar konferensi pers pada Senin siang 27 Maret 2023.

Kapolresta Kombes Pol Arif Budiman mengungkapkan, setelah menerima laporan dari korban, anggotanya segera bergerak memburu para pelaku hingga Serang Banten.

"Dari hasil penyelidikan yang dilakukan, telah diamankan tiga orang pelaku. Di mana pelaku ini diamankan di daerah Banten," tutur Kapolresta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: