Pemudik Gelombang Pertama Mulai Melintas, Kapolresta Cirebon: Jalur Alami Peningkatan
Kapolresta Cirebon meninjau pergerakan mudik gelombang pertama di GT Palimanan dan Ramayana Plered, Sabtu 15 April 2023.-Ist-Radar Cirebon
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pemudik Lebaran 2023 gelombang pertama mulai melintas di wilayah Cirebon dan sekitarnya, Sabtu 15 April 2023.
Menurut Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman SIK MH, pergerakan rombongan pertama pemudik ini, membuat sejumlah jalur alami peningkatan.
Dari pantauannya di lapangan, sejumlah jalur tol maupun jalur arteri yang ada di Cirebon mengalami peningkatan jumlah kendaraan.
Untuk memastikan kelancaran arus pemudik gelombang pertama, Kapolresta Cirebon melakukan peninjauan langsung ke lapangan.
BACA JUGA:Motor Oleng, Pengendara Tabrak Pohon di Sumber
BACA JUGA:Maknai Ramadan & Nuzulul Quran, BSI Bagi THR ke 2.222 Anak Yatim
Pemantauan di lapangan tersebut, Kapolresta Cirebon ditemani Kabidkum Polda Jabar, Kombes Pol Wahyu Wim Hardjanto, SH SIK MHum.
Mereka beserta aparat lain, memantau situasi arus kendaraan di GT Palimanan Tol Cipali dan Posyan Ramayana Weru, Sabtu 15 April 2023.
Pemantauan tersebut dalam rangka memastikan pengamanan arus mudik gelombang pertama yang terjadi pada akhir pekan ini.
Kombes Pol Arif menyebutkan, saat ini arus kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah mulai mengalami peningkatan.
BACA JUGA:Inisialnya Disebut Terlibat Kredit Macet BPR KR, Begini Anggota DPRD Indramayu Ini
BACA JUGA:Anggota DPRD yang Diduga Terlibat Kredit Macet BPR KR, Ternyata Hanya Satu Bukan 16 Anggota Dewan
Peningkatan tersebut, berbeda dibanding hari biasanya, baik di jalur tol maupun jalur arteri Pantura di wilayah hukum Polresta Cirebon.
Dijelaskan Arif, peningkatan arus kendaraan yang terjadi di Pantura Cirebon, memang sudah diprediksi bakal terjadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: