Inflasi di Jawa Barat April 2023, Kota Cirebon 0,37 Persen, Transportasi Andil Tertinggi

Inflasi di Jawa Barat April 2023, Kota Cirebon 0,37 Persen, Transportasi Andil Tertinggi

Penumpang kereta api di momen libur lebaran turut meningkat dan memberikan andil kontribusi tertinggi pada kelompok transportasi di bulan April 2023. -SENO-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kota Cirebon mengalami inflasi sebesar 0,37 persen di bulan April 2023 dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 112,61.

Dari 7 kota pantauan IHK di Provinsi Jawa Barat, semua kota mengalami inflasi.

Inflasi tertinggi terjadi di Kota Tasikmalaya sebesar 0,63 persen dengan IHK 113,49, sedangkan inflasi terendah terjadi di Kota Depok sebesar 0,23 persen dengan IHK sebesar 116,41.

"Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran," tuturnya.

Beberapa kelompok komoditas mengalami inflasi di bulan April. Andil inflasi tertinggi disumbangkan oleh kelompok transportasi yang mengalami inflasi sebesar 1,18 persen.

Komoditas yang memberikan andil inflasi antara lain tarif kereta api, angkutan antar kota, tarif kendaraan travel dan kendaraan carter/rental.

BACA JUGA:Satu Per Satu Penjelasan Syekh Panji Gumilang Soal Salat Idulfitri di Mahad Al Zaytun Indramayu

Kemudian kelompok makanan, minuman, dan tembakau mengalami inflasi sebesar 0,66 persen dengan komoditas yang turut memberikan andil inflasi antara lain daging ayam ras, pepaya, bawang merah, tomat, dan jeruk.

Kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya mengalami inflasi sebesar 0,38 persen dengan komoditas yang memberikan andil inflasi yaitu emas perhiasan, dan sabun mandi.

Kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran mengalami inflasi sebesar 0,13 persen dengan komoditas yang memberikan andil inflasi adalah kue kering berminyak.

"Kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga pun mengalami inflasi sebesar 0,06 persen dengan komoditas yang memberikan andil inflasi adalah sabun cair/cuci piring, dan sabun detergen bubuk/cair," ungkapnya.

Lanjutnya, di April 2023 beberapa kelompok tidak mengalami perubahan indeks harga.

Di antaranya kelompok pakaian dan alas kaki, kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga, kelompok kesehatan, kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan, kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya, dan kelompok pendidikan.

"Di bulan April 2023 tak ada kelompok yang mengalami deflasi," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: