Wakapolresta Cirebon Mendadak ke SMAN 1 Palimanan, Oh Ternyata Ini Tujuannya
Wakapolresta Cirebon AKBP Deddy Darmawansyah tiba di SMAN 1 Palimanan. --
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Wakapolresta Cirebon, AKBP Dedy Darmawansyah, mendadak datang ke SMAN 1 Palimanan, Kabupaten Cirebon.
AKBP Deddy merupakan Ketua Tim Saber Pungli Kabupaten Cirebon.
Dia memimpin sidak pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMAN 1 Palimanan Kabupaten Cirebon, Rabu (7/6/2023).
Wakapolresta didampingi Kapolsek Gempol KOMPOL Munawan dalam sidak tersebut.
Turut serta pula Kasiwas Polresta Cirebon AKP Sri Nuryati, Kanit II Sat Intelkam Polresta Cirebon IPDA Tri Widodo.
Kemudian, Kasubnit 2 Tipikor Sat Reskrim Polresta Cirebon IPDA Jajat Sudrajat, Team Saber Pungli Polresta Cirebon.
Rombongan diterima oleh Kepala SMAN 1 Palimanan H Nugro Wicokro.
BACA JUGA:Pengacara Harry Gultom Bantah Ayah dan Anak di Cirebon Rudapaksa Karyawan Toko: 'Suka Sama Suka'
AKBP Deddy menjelaskan tujuannya datang ke SMAN 1 Palimanan. Menurutnya, sidak kitu bagian dari peninjauan PPDB.
"Sidak dan peninjauan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMAN 1 Palimanan bertujuan melakukan pencegahan Anti Pungli serta monitoring pelaksanaan PPDB tahun 2023 dalam rangka Mewujudkan Pelayanan Pendidikan yang bersih dari Pungli," katanya.
Ia mengatakan, dalam sidak tersebut tidak ditemukan indikasi apapun yang mengarah pada dugaan pungli dalam pelaksanaan PPDB di SMAN 1 Palimanan.
Selain itu, dalam teknis PPDB tahun ini juga tidak ada pendaftaran di sekolah secara langsung.
Para calon peserta didik dan orang tua siswa dapat mendaftar langsung secara online melalui website resmi PPDB 2023.
Selain itu lewat aplikasi Sapa Warga dan mengunggah sendiri dokumen yang disyaratkan dalam pelaksanaan PPDB tersebut menggunakan handphone.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: