Suara Seperti Ini yang Didengar Warga GSP Tiap Malam dari Proyek Gedung Siber IAIN Syekh Nurjati
Meski sudah ada kesepakatan, kontraktor tetap menjalankan pekerjaan Gedung Siber IAIN Syekh Nurjati Cirebon di malam hari. -ist-radarcirebon.com
RADARCIREBON.COM - Apa yang disampaikan kontraktor Gedung Siber IAIN Syekh Nurjati Cirebon, ternyata tidak sesuai dengan fakta lapangan. Yakni soal meminimalisasi dan memilah pekerjaan di malam hari.
Suara bising justru terdengar jelas pada malam hari ini dari area proyek. Padahal, kontraktor sudah diminta mengikuti kesepakatan dengan warga oleh Sekretaris Daerah Kota Cirebon yakni menghentikan pekerjaan sampai pukul 17.00 WIB.
Kondisi ini dikeluhkan oleh warga Perumahan Griya Sunyaragi Permai (GSP). Bahkan kehadiran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) pun tidak digubris.
"Ini sudah melecehkan aturan dan aparat keamanan polisi dan pemda. Karena setelah demo juga, kontrakor melanjutkan pekerjaan sampai jam 10 malam," kata salah seorang warga kepada radarcirebon.com, Selasa, 5, September 2023.
BACA JUGA:Mudik ke Kuningan, Rachmat Irianto Selalu Antusias, Apalagi ke Rumah Bobotoh Cantik Ini
Imbauan kepada kontraktor untuk mengikuti kesepakatan yang telah dibuat, sebelumnya juga disampaikan Sekretaris Daerah saat menemui warga GSP.
Sekda meminta kontraktor melaksanakan kesepakatan yang telah dibuat. Kemudian menghormati dan memperhatikan aspek sosial kemasyarakatan.
“Kan sudah ada kesepakatan, patuhi itu dulu," kata sekda usai bertemu dengan warga Perumahan GSP.
Dia juga menugaskan Satpol PP agar mengawasi kesepakatan benar-benar dilaksanakan.
BACA JUGA:Penting Banget, Tolong Dicatat! Jadwal Lengkap dan Formasi CPNS dan PPPK 2023
Kepala Satpol PP, Edi Siswoyo, mengaku akan mengirimkan tim yang berisi satu regu untuk memastikan kontraktor benar-benar mematuhi kesepakatan dengan warga.
"Kalau ada pekerjaan kita ke dalam, kalau tidak ada pekerjaan kita jaga di luar sampai pukul 22.00 WIB,” tandasnya.
Lokasi tersebut, kata Edi, akan dijaga satu regu sekitar 6 sampai dengan 8 orang dan bila butuh bantuan akan meminta personel dari Polsek Kesambi.
Satpol PP akan mengamankan selama 1 hari yakni, Selasa, 5, September 2023. Sebab, pada Rabu, 6, September 2023 akan dilaksanakan pertemuan kembali dan hal-hal yang akan disepakati antara warga, kontraktor serta pihak IAIN Syekh Nurjati.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: