Perampas Jersey Persib Milik Kuli Bangunan Beri Klarifikasi, Ini Tampangnya

Perampas Jersey Persib Milik Kuli Bangunan Beri Klarifikasi, Ini Tampangnya

Pria (tengah) yang diduga perampas Jersey Persib milik kuli bangunan memberikan klarifikasi.-Tangkapan Layar Video-TikTok

RADARCIREBON.COM - Video perampasan jersey Persib Bandung yang dikenakan oleh seorang kuli bangunan, viral di beberapa media sosial.

Dalam tayangan video tersebut, seorang pemuda mengenakan kaos hitam, mendekati seorang kuli bangunan yang mengenakan jersey Persib.

Pemuda tersebut memuat tulisan dalam video tersebut dengan nada kasar ke kuli bangunan. 'Ini Jakarta kang, bukan Bandung,' begitu ucapan sang pemuda dalam video tersebut.

Bahkan di akhir tayangan, tampak Jersey Persib berada di lantai dengan kodisi diinjak kaki plus tulisan 'pecundang'.

BACA JUGA:Rekor Kemenangan Persib Kalah dari Bhayangkara FC, Bojan Hodak Akui Belajar dari Dewa dan Madura

Aksi dalam video tersebut banyak mengundang rekasi warganet, mayoritas dari mereka membela kuli bangunan yang kena bully.

"Padahal si bapaknya cuma menutupi panasnya terik matahari dan mencari sedikit rejeki," jelas akun @Bukanxxxx.

Akun lain, bahkan memberikan komentar dengan nada mengejek terhadap reaksi berlebihan yang dilakukan pemuda berbaju hitam tersebut.

"Emang selemah itukah mentalnya? Sama baju aja ketrigger," jelas akun @noonxxxx.

BACA JUGA:Hati-hati dengan Rayuan Maut Pinjol, Enaknya Hanya Sekali, Penderitaan bisa Sampai Mati

Setelah video perampasan jersey Persib ini viral, kemudian muncul tampang pria yang diduga sebagai pelaku dalam video.

Sehari setelah video pelaku perampasan jersey Persib Bandung yang dikenakan kuli bangunan viral, tampangnya ketahuan oleh warganet. 

Postingan tampang sang pelaku diunggah oleh akun @kenapaharusxxxx di kolom komentar akun X (Twitter) @tanyakanrl.

"Mangga ie jagoan na," ucap akun tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: