Ajukan KUR Bank BCA Lewat Online, Isi Web Form Cukup 10 Menit, Limit hingga 500 Juta

Ajukan KUR Bank BCA Lewat Online, Isi Web Form Cukup 10 Menit, Limit hingga 500 Juta

Pengajuan KUR Bank BCA bisa dilakukan secara online lewat Web Form.-BCA-radarcirebon.com

BACA JUGA:Simulasi Cicilan KUR Bank BCA Rp 50 Juta, 12 - 36 Bulan, Angsuran Nggak Bikin Pusing Kepala

Sedangkan untuk badan usaha siapkan tanda daftar perusahaan (TDP) atau Nomor Induk Berusaha (NIB).

Yang harus diperhatikan adalah terkait lama usaha. Untuk yang hendak mengajukan KUR ada syarat bahwa usaha tersebut sudah harus berjalan selama 6 bulan lamanya.

Sehingga bila usaha yang dijalankan belum nencapai ketentuan waktu tersebut, tentu tidak akan berhasil mengajukan KUR.

Nah kembali ke pengajuan online dari KUR Bank BCA. Setelah mempersiapkan syarat dan ketentuan juga dokumen yang dibutuhkan, adalah menunggu kode verifikasi.

BACA JUGA:Jangan Kepedean, Pengajuan Paylater BCA Bisa Ditolak Loh

Tahap ini setelah anda masuk ke Webfom Bank BCA, di mana calon debitur hanya perlu memasukan nomor telepon dan menunggu kode verifikasi.

Setelah kode verifikasi masuk, login kembali menggunakan kode lewat SMS yang dikirimkan.

Setelah itu, dapat melanjutkan mengisi data pengajuan yang sudah ada di draft Web Form.

Pengisian E-Form tersebut lebih kepada data diri Anda, data usaha yang dijalankan juga beragam persyaratan yang telah disebutkan di atas.

BACA JUGA:Mudah Banget, Begini Cara Registrasi Paylater BCA, Limit Langsung Cair

Setelah itu, terkait tinggal mengisikan nominal yang akan diajukan terkait dengan KUR Bank BCA.

Berikut adalah contoh simulasi dari KUR Bank BCA dengan limit pinjaman Rp 100.000.000,-

  • 1 tahun angsuran Rp9.333.333
  • 1,5 tahun angsuran Rp6.585.556
  • 2 tahun angsuran Rp5.196.667
  • 2,5 tahun angsuran Rp4.403.333
  • 3 tahun angsuran Rp3.847.778

Bank BCA memang memiliki beberapa jenis KUR yakni untuk Super Mikro memiliki limit pinjaman sampai dengan Rp 10 juta.

KUR Mikro memiliki limit pinjaman antara Rp 10 juta sampai dengan Rp 100 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: