Tiga Produk Terkenal di Indonesia yang Ternyata Punya Hubungan dengan Israel

Tiga Produk Terkenal di Indonesia yang Ternyata Punya Hubungan dengan Israel

Massa aksi bela Palestina di Haurgeulis membakar Bendera Israel. -Kholil Ibrahim-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Hampir satu pekan, dunia dikagetkan dengan pertikaian antara Palestina dan Israel.

Militer Israel melakukan serangan brutal kepada warga sipil Gaza, Palestina pasca Hamas melakukan serangan dadakan terhadap pemukiman Yahudi di Israel.

Dunia pun mengecam atas tindakan tersebut, termasuk Presiden RI Joko Widodo yang mengutuk segala bentuk kekerasan terhadap warga sipil di Gaza, Palestina.

Dukungan internasional terhadap warga Palestina yang saat ini sedang dibombardir oleh militer Israel, terus berdatangan.

BACA JUGA:Jeniusnya Orang Amerika dalam Membuat Terusan Panama Tanpa Harus Menggali Tanah

Selain aksi unjuk rasa di berbagai spot strategis diberbagai negara, dukungan terhadap warga Palestina bisa dilakukan dengan melakukan boikot produk Israel diseluruh dunia.

Salah satu gerakan yang melakukan boikot produk Israel adalah BDS.

Dalam laman resminya, BDS (Boikot, Divestasi, Sanksi) mendorong boikot perusahaan Israel dan internasional yang melanggar hak-hak Palestina.

Dari berbagai sumber, ada beberapa produk dan barang Israel yang diboikot di seluruh dunia, beberapa diantaranya banyak konsumen di Indonesia yang menyukainya.

BACA JUGA:'Mamae Zahra Mimie Atha' Petunjuk Awal 2 Mayat Tanpa Kepala dari Kadanghaur Indramayu

1. HP

HP merupakan salah satu brand elektronik ternama, sehingga banyak rakyat Indonesia menggunakannya, sebagai penunjang kerja.

Produk-produk yang dihasilkan oleh  HP ini seperti laptop, komputer, printer, dan lainnya.

Di pasar elekronik Indonesia, produk-produk HP selalu laku di pasaran. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase