Mesin Perahu Mati, Wartawan dan Lurah Kesenden Terombang Ambing di Tengah Laut

Mesin Perahu Mati, Wartawan dan Lurah Kesenden Terombang Ambing di Tengah Laut

Perahu yang ditumpangi jurnalis dan Lurah Kesenden terpaksa ditarik (gandeng) dengan perahu lain karena mati mesin, Sabtu (28/10/2023).-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

Layaknya mobil mogok, perahu ditarik menggunakan tali tambang kembali menuju dermaga Kampung Baru Kesenden.

"Ini pengalaman pertama saya mengalami terombang ambing di laut karena mesin perahu mati. Beruntung kami dibantu oleh perahu nelayan lain dengan cara digandeng dengan tambang kembali ke dermaga," ungkap Oni reporter media Detik.com kepada radarcirebon.com.

BACA JUGA:Segini Jumlah Gaji Pabrik Di Brunei Darussalam, Lebih Tinggi dari UMR di Indonesia?

BACA JUGA:Cara Unik Diskominfo Kabupaten Cirebon, Sampaikan Informasi Seputar Pemilu Melalui Media Pertunjukan Sandiwara

Hal senada dikatakan Andi Fafa reporter salah satu media online lokal Cirebon. Dirinya mengaku khawatir akan terjadi yang tidak diinginkan di tengah laut.

"Sumpah saya takut sekali dan kepala agak pusing ketika perahu terombang-ambing di tengah laut," katanya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: