Pencak Silat Berkembang di Kawasan Asia Tengah, Begini Harapan Dubes RI untuk Uzbekistan ke Kemenpora
Pencak Silat menjadi olah raga terkenal di dunia asal Indonesia -Biro Adpim Jabar-
JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Olahraga khas Indonesia, yakni Pencak Silat ternyata berkembang cukup siginifikan di negara-negara Asia Tengah, khususnya Uzbekistan.
Hal ini disampaikan oleh Duta Besar Indonesia untuk Uzbekistan, Sunaryo Kartadinata, Jumat 8 Desember 2023 siang di Graha Kemenpora, Senayan.
“Di Asia Tengah tercatat sudah ada 15 ribu orang anggota pencak silat, dengan 200 orang pelatih."
BACA JUGA:PDI Perjuangan Cabut Laporan Terhadap Rocky Gerung: Ternyata Yang Diomongin Dia Benar Juga
"Pelatihnya bukan lagi hanya dari Indonesia, melainkan juga sudah ada pelatih dari negaranya sendiri,” beber Sunaryo yang juga menjabat dubes untuk Kirgistan.
Perkembangan inilah yang menurut Dubes Sunaryo perlu dimaksimalkan lagi. Hal tersebut yang menjadi salah satu tujuan pertemuan dengan Menpora Dito. Diharapkan bisa terjalin kerja sama, salah satunya melalui penandatanganan perjanjian kerja sama atau MoU antara KBRI Tashkent dengan Kemenpora.
“Dengan adanya payung hukum, kita bisa dengan mudah menjalin kerja sama, salah satunya untuk pengiriman pelatih."
"Kerja sama ini bisa dibicarakan lagi dalam pertemuan antara pemimpin Indonesia dengan Uzbekistan,” sebut Sunaryo.
BACA JUGA:Wakil Bupati Cirebon Lakukan Safari Pembangunan 2023: Mari Kita Sama-sama Menjaga dan Merawatnya
Lebih lanjut Dubes RI memaparkan perihal keikutsertaan Indonesia dalam beragam ajang olahraga di Uzbekistan selain pencak silat.
Seperti dayung, sepak bola, dan gulat. Terlepas dari hasilnya, keikutsertaan Indonesia turut berkontribusi dalam perkembangan atlet-atlet Indonesia.
"Hubungan kerja sama dan partisipasi Indonesia dalam event olahraga di Uzbekistan sangat baik."
"Indonesia sudah sangat sering berpartisipasi dalam tiga-empat tahun ini,” ujar Dubes Sunaryo.
BACA JUGA:Wujudkan Digitalisasi Layanan Publik, Kecamatan Pekalipan Launching Aplikasi PEDATI dan DigiPKK
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase