6 Cara Mengatasi Nyeri Ulu Hati Saat Sedang Hamil
6 Cara Mengatasi Nyeri Ulu Hati-Foto : www.klikdokter.com-radarcirebon.com
Misalnya, sup, smoothies, protein shake, puding, bubur, nasi tim, sereal, atau yoghurt. Jenis makanan ini akan lebih mudah untuk dicerna oleh lambung.
3. Hindari makanan pemicu naiknya asam lambung
Ibu hamil sebaiknya menghindari makanan atau minuman yang bisa memicu naiknya asam lambung, yaitu:
- Makanan asam dan pedas, seperti jeruk, nanas, tomat
- Bumbu aromatik, seperti bawang merah dan bawang putih
- Minuman bersoda dan beralkohol
- Minuman berkafein, seperti kopi, teh, dan cokelat
- Makanan yang digoreng dan berlemak tinggi
4. Perhatikan posisi duduk saat makan
Untuk meringankan tekanan dari perut dan membantu meredakan nyeri ulu hati saat hamil, Bumil disarankan juga untuk makan dengan posisi duduk tegak dan hindari posisi bungkuk, berbaring, atau setengah berbaring hingga 1–3 jam setelah makan.
5. Gunakan pakaian longgar dan nyaman
Menggunakan baju hamil yang longgar dan nyaman bisa membuat Bumil terhindar dari rasa sesak. Oleh karena itu, sebisa mungkin hindari menggunakan pakaian yang ketat di bagian perut dan pinggang.
6. Tinggikan posisi kepala saat tidur
Cara lain yang mudah dilakukan untuk meredakan nyeri ulu hati saat hamil adalah posisi tidur Bumil diatur sedemikian rupa agar kepala dan bahu berada jauh lebih tinggi dari kaki. Cara ini bisa membantu asam lambung tetap turun dan memperlancar pencernaan.
Nyeri ulu hati saat hamil umumnya masih termasuk kondisi yang ringan hingga sedang. Namun, jika nyeri ulu hati tak kunjung membaik meskipun ibu hamil sudah melakukan hal-hal di atas, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan sesuai penyebabnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: