Rp3,9 Triliun Disiapkan KPw BI Cirebon untuk Penukaran Uang Jelang Idul Fitri

Rp3,9 Triliun Disiapkan KPw BI Cirebon untuk Penukaran Uang Jelang Idul Fitri

Kick off Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2024 di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Cirebon, Rabu (20/3/2024). Foto:-Apridista Siti Ramadhani-Radarcirebon.com

Tahun lalu, penukaran hanya bisa dilakukan Rp3,8juta per orang.

Penukaran  mulai bisa dilakukan di berbagai Bank di Ciayumajakuning pada 25 Maret 2024. Masyarakat hanya perlu datang membawa KTP.

Selain itu, KPw BI Cirebon juga akan menggelar penukaran bersama pada tanggal 25 hingga 28 Maret 2024 di Grage City Mall pukul 09.30 WIB s/d 12.00 WIB bekerjasama dengan 10 Perbankan.

Selanjutnya pada 1 hingga 4 April 2024 penukaran bersama akan kembali digelar d[ Grage City Mall dan Rest Area KM 207. Pendaftaran sudah bisa dilakukan saat ini melalui aplikasi PINTAR di http://pintar.bi.go.id.

"Tak perlu membawa cash, masyarakat yang ingin melakukan penukaran uang juga bisa memanfaatkan QRIS atau EDC yang disediakan oleh perbankan di lokasi penukaran," ujarnya.

Sementara itu, SERAMBI 2024 menjadi momen Bank Indonesia untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk semakin Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah.

Pihaknya juga senantiasa mengajak masyarakat untuk berbelanja bijak sesuai dengan kebutuhan, belanja produksi dalam negeri, serta menabung, dan berinvestasi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi melalui rupiah.

"Serambi 2024 mengangkat tema Bijak Gunakan Rupiah di Bulan Penuh Berkah, kami mengajak masyarakat Ciayumajakuning khususnya untuk selalu menerapkan belanja bijak khususnya di momen Lebaran ini," tukasnya. (apr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: