Info Mudik 2024: Contra Flow dan One Way Ditunda, Polisi Jelaskan Penyebabnya

Info Mudik 2024: Contra Flow dan One Way Ditunda, Polisi Jelaskan Penyebabnya

Situasi normal di KM 204 Tol Palikanci yang rencananya akan diberlakukan oneway, Jumat siang (5/4/2024). -Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

Info Mudik 2024: Contra Flow dan One Way Ditunda, Polisi Jelaskan Penyebabnya 

CIREBON, RADARCIREBON.COMJumlah kendaraan yang melintasi Jalan Tol masih di bawah ambang batas.

Hal ini menyebabkan pelaksanaan contra flow dan one way ditunda karena volume belum melebihi batas.

Seperti terpantau pada Jumat sore, 5 April 2024. Pelaksanaan contra flow maupun one way belum diterapkan di Jalan Tol Palikanci.

Ruas Tol Palimanan -  Kanci ini masih digunakan dua arah naik dari Jakarta menuju Jawa Tengah maupun sebaliknya.

BACA JUGA:5 Fakta Penemuan Mayat di Dalam Mobil Merah

BACA JUGA:Info Mudik 2024: Potensi Kemacetan Tol Cipali KM 166, Ini Dia Penyebabnya

Hal ini menyebabkan peneraan rekayasa lalu lintas contra flow dan one way dari Tol Jakarta Cikampek sampai dengan Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 ditunda.

Sebelumnya, pemerintah berencana melakukan rekayasa lalu lintas mulai pada Jumat siang, 5 April 2024.

Dimulai dengan pembersihan jalur dan rest area pada pukul 12.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan pemberlakuan one way sekitar pukul 14.00 WIB.

Rencana tersebut ditentukan berdasarkan prediksi sebelumnya yakni puncak arus mudik dimulai pada Jumat hari ini.

BACA JUGA:Pelaku Pencabulan Bayi 4 Bulan Bebas, Disebut Alami Gangguan Jiwa Berat

BACA JUGA:6 Pemain Persib Habis Masa Kontrak, David da Silva Kembali Gabung

Disebutkan bahwa, pelaksanaan rekayasa lalu lintas baik one way maupun contra flow merupakan kewenangan dan diskresi pihak kepolisian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: