Jadi Lokomotif Ekonomi Desa, BUMDes Arya Kemuning di Kuningan Berkembang Pesat

Jadi Lokomotif Ekonomi Desa, BUMDes Arya Kemuning di Kuningan Berkembang Pesat

Unit usaha BUMDES Arya Kemuning Desa Kaduela, Kabupaten Kuningan.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Badan Usaha Milik Desa atau BUMDes menjadi instrumen penting dalam menggerakkan perekonomian pedesaan. 

Selain sebagai salah satu sumber pendapatan asli desa (PADes), BUMDes juga dapat membuka lapangan kerja sekaligus sumber pendapatan warga setempat. 

BUMDes Arya Kemuning yang berada di Desa Kaduela, Kabupaten Kuningan, menjadi salah satu contoh nyata soal peran penting keberadaan BUMDes dalam mendongkrak perekonomian desa. 

BACA JUGA:Nah Loh! Pemerintah Bentuk Satgas Judi Online, Nih Ketuanya..

BACA JUGA:Keluarga dan Kuasa Hukum Meyakini Pegi Tidak Terlibat dalam Kasus Pembunuhan Vina dan Eky

BACA JUGA:Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Bandung Waspadai Permainan Madura

Usaha utama BUMDes Arya Kemuning yakni pengelolaan destinasi wisata Telaga Biru Cicerem dan Kolam Renang Side Land. 

Dua destinasi wisata tersebut berhasil menarik minat wisatawan lokal maupun mancanegara sekaligus destinasi unggulan di Kuningan. 

Dari pengelolaan destinasi wisata, BUMDes Arya Kemuning mampu membuka lapangan kerja yang cukup luas. 

Ada sekitar 230 masyarakat setempat yang bekerja di dua destinasi wisata tersebut. 

BACA JUGA:Kabupaten Cirebon Ingin Generasi Masa Depan Sehat, Ini yang Dilakukan Pemerintah

BACA JUGA:Pernyataan Saka Tatal Bikin Viral, Begini Respon Polisi Atas Perkembangan Kasus Vina

BACA JUGA:CAT di Aliran Jet Stream, Kemungkinan Jadi Penyebab Turbulensi Parah Singapore Airlines

"Kita juga ingin bagaimana pemberdayaan masyarakat, ekonomi masyarakat, lebih banyak lagi dengan adanya wisata-wisata," kata Direktur BUMDes Arya Kemuning Iim Ibrahim. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase