Update Kondisi Terkini Pegi Setiawan, Menangis Setiap Malam Karena Isu Dipindah ke Nusakambangan

Update Kondisi Terkini Pegi Setiawan, Menangis Setiap Malam Karena Isu Dipindah ke Nusakambangan

Pegi Setiawan saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolda Jawa Barat, 26 Mei lalu. Foto: -Tangkapan layar-Radarcirebon.com

"Saya pikir kalau sampai ke Nusakambangan, aduh ini kasihan orang yang kami merasa sebagai kuasa hukum dia tidak bersalah," ujarnya.

Lebih lanjut, Niko Kili Kili meminta dukungan publik agar pelaku sebenarnya dalam kasus pembunuhan yang terjadi 27 Agustus 2016 itu segera tertangkap.

BACA JUGA:Ayo Semangat! Ini Dia 8 Kebiasaan Baru yang Bisa Bikin Hidup Lebih Sukses

BACA JUGA:Setelah Persib Juara Liga 1: Dado Pergi haji, Bojan Hodak Pulang Kampung ke Kroasia

Jika pelaku sebenarnya ditangkap, lanjut Niko, maka tidak ada yang harus dikorbankan dalam kasus ini.

"Dia hanya anak seorang kuli bangunan dibuat seperti ini, kan, sangat ironis," cetus Niko.

Seperti diketahui, jajaran Polda Jawa Barat menangkap seorang pemuda asal Cirebon di Kota Bandung, 21 Mei 2024.

Beberapa waktu kemudian dikonfirmasi bahwa pemuda tersebut atas nama Pegi Setiawan. Pegi diduga merupakan otak pelaku pembunuhan Vina dan Eky 8 tahun lalu.

Penyelesaian kasus yang terjadi di Kota Cirebon ini berlarut-larut. Sudah ada 8 terpidana. 7 divonis seumur hidup, 1 divonis 8 tahun penjara dan sudah bebas.

Menurut polisi, Pegi adalah tersangka terakhir yang ditangkap dan tidak ada lagi DPO (daftar pencarian orang). Namun demikian, pembelaan terhadap Pegi terus mengalir.

Publik menilai polisi salah tangkap dan pelaku sebenarnya masih bebas berkeliaran. Ada banyak sekali rumor terkait hal ini.

Terutama di media sosial, sangat santer disebutkan bahwa Pegi Setiawan alias Perong bukan pelaku yang sebenarnya.

Kendati demikian, aparat kepolisian telah menyatakan bahwa tidak ada pelaku lainnya selain Pegi Setiawan dan 8 terpidana yang sudah divonis di pengadilan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: