Ponpes Amparan Jati dan SMK Caruban Nagari Helat Acara Wisuda Angkatan XV

Ponpes Amparan Jati dan SMK Caruban Nagari Helat Acara Wisuda Angkatan XV

WISUDA: Pembina dan pengurus Yayasan Ki Ageng Tapa Jumajan Jati foto bersama dengan wisudawan kelas XII angkatan XV Ponpes Amparan Jati dan SMK Caruban Nagari usai kegiatan khotmil quran dan wisuda, akhir pekan kemarin.-istimewa-radarcirebon.com

BACA JUGA: Pertandingan Sesama Juara Grup, Indonesia vs Australia Malam Nanti

“BLK spesialisnya untuk latihan penanganan kendaraan bermotor, sedangkan jurusan di SMK teknik kendaraan ringan. Sehingga lulusan disini dapat memiliki dua kompetensi sekaligus yakni teknik kendaraan ringan dan kendaraan bermotor,” ujarnya.

Dijelaskannya, BLK yang sudah berjalan sejak tahun 2020 ini, sudah memiliki empat angkatan, dimana satu angkatan berjumlah 20 siswa. Selain itu, akhirnya juga sudah bekerjasama dengan pihak Pare Kediri untuk kursus bahasa Inggris. “Bagi siswa atau alumni dari sini yang ingin memperdalam bahasa Inggris di Pare Kediri bisa gratis karena sudah ada kerjasama,” ujarnya.

Terkait lulusan, lanjut Azwar Anas, sudah banyak yang berkarir di dunia kerja, berwirausaha dan menyelesaikan kuliah di perguruan tinggi baik S1 maupun S2. “Bahkan, ada alumni angkatan lima yang sudah lulus kuliah mengabdikan ilmunya di lembaga ini,” katanya.

Azwar Anas berharap, sekolah yang mengutamakan anak yatim dan duafa itu bisa lebih maju lagi dengan menambah kelas baru yang lebih nyaman bagi perempuan.

BACA JUGA: PJ Bupati Cirebon Apresiasi Kinerja Polresta Cirebon pada Hari Bhayangkara ke-78

“Untuk tahun ajaran 2024, sampai akhir bulan Juni sudah ada 23 siswa yang mendaftar. Pendaftaran masih dibuka hingga dua bulan mendatang. Semoga minat siswa yang mendaftar semakin banyak,” ujarnya. (kematian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: