3 Rekomendasi Coffee Shop 24 Jam di Cirebon, Pilihan Mahasiswa untuk Nugas

3 Rekomendasi Coffee Shop 24 Jam di Cirebon, Pilihan Mahasiswa untuk Nugas

Rekomendasi coffee shop 24 di Cirebon yang cocok untuk mahasiswa nugas.-Tyar Erisandi - tangkapan layar-radarcirebon.com

BACA JUGA:Alhamdulillah! Jabar Raih Medali Emas Pertama di Ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024

Outdoor area lantai 1 menjadi tempat favorit semua orang jika berkunjung ke Saisons, karna bukan hanya estetik melainkan suasana yang nyaman untuk nugas bersama teman.

2. Shegia

Baru-baru ini Shegia buka pukul 24 jam di hari Jum’at - Minggu, sedangakan hari senin-kamis buka pukul 07:00 - 00:00 WIB. Berlokasi di Ruko, Jl. Puri Tamansari R No.9 Blok A No.7, Karyamulya, Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat.

Memiliki fasilitas : stop kontak, wifi gratis, AC, tempat yang nyaman, sunyi saat tengah malam, parkiran luas, dan terdapat billiard.

BACA JUGA:Himbauan KemenPANRB untuk Tenaga Honorer Diseluruh Indonesia: Harus Ikut Daftar PPPK 2024, Begini Alasannya..

Menu yang disajikan : kopi, non kopi, makanan ringan hingga berat, dan dessert.

Shegia cocok untuk nugas dan nongkrong sendiri maupun dengan teman, karna jikalau bosan nongkrong kita bisa bermain billiard dengan harga Rp. 40.000,- per jam. 

3. Lucky Monkey

Coffee shop yang satu ini sangat hits di Cirebon, berlokasi di Jl. Kartini No. 8a, Kejaksan, Kec. Kejaksan, kota Cirebon, Jawa Barat.

BACA JUGA:Musim Kemarau dan Berangin Kencang, Waspada Bahaya Kebakaran

Lucky monkey terletak di tengah kota Cirebon yang sangat strategis, berdekatan dengan stasiun kejaksan dan masjid at-taqwa.

Memiliki fasilitas live music, parkiran luas, indoor area, semi outdoor area, stop kontak, wifi gratis.

Berbagai menu yang ditawarkan: kopi, non kopi, makanan ringan hingga berat.

Indoor area cocok untuk nugas sendiri maupun dengan teman karna terdapat stop kontak, wifi, AC, dan sofa yang nyaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: