STTC Teken MoU dengan Universitas Widyatama, Inilah Tujuannya

STTC Teken MoU dengan Universitas Widyatama, Inilah Tujuannya

STTC menjalin kerjasama dengan Universitas Widyatama, Rabu 16 Oktober 2024.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sekolah Tinggi Teknologi Cirebon (STTC) menjalin kerja sama dengan Universitas Widyatama.

Sinergi ini ditandai dengan penandatanganan kesepahaman (MoU) antara keduanya yang dilakukan di Kampus STTC di Jalan Evakuasi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Rabu 16 Oktober 2024.

Ketua STTC, Dr Ir Adam Safitri ST MT mengatakan, penandatanganan kerja sama dengan Universitas Widyatama yang terakreditasi unggul dalam hal Tei Dharma, berkaitan dengan penelitian pengabdian kepada masyarakat dan pengajaran.

BACA JUGA:Pimpin Laga China vs Indonesia dengan Adil, Wasit Omar Al Ali Tuai Pujian

BACA JUGA:Resmikan UDM Indramayu, Wapres KH Ma’ruf Amin: Ilmu Adalah Kunci Kemakmuran

BACA JUGA:Komunitas Kang Reza Center Kota Cirebon Dukung Pasangan BERES

“Untuk kegiatan hari ini adalah menjalin kerja sama dengan Universitas Widyatama yang terakreditasi unggul dengan STTC berkaitan dengan Tri Dharma, yaitu penelitian pengabdian masyarakat dan pengajaran tentunya yang kita tekankan di sini adalah implementasi berkaitan dengan merdeka belajar,” katanya.

Ia melanjutkan, MoU dengan Universitas Widyatama juga berkaitan dengan Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) untuk mengembangkan sayap dalam berkarya baik dalam segi pembelajaran maupun karya di tengah masyarakat.

“Kemudian lebih jauh lagi akan ada program PSSKU yaitu mata kuliah di luar kampus. Universitas Widyatama ingin mengembangkan sayapnya berkaitan dengan program-program studi yang di luar kampus yang ada di wilayah Cirebon yaitu menggandeng STTC untuk bisa bekerja sama yang dikembangkan secara bersama-sama,” imbuhnya.

BACA JUGA:5 Pohon Tumbang, 1 Rumah Ambruk, Dampak Angin Kencang di Kota Cirebon

BACA JUGA:Deklarasi Dukungan, DDII Jabar Siap Kawal Kemenangan ASIH di Pilkada 2024

BACA JUGA:Agar Pilkada 2024 Aman, Pj Bupati Cirebon Ajak Warga Jaga Kondusifitas

Pada kesempatan yang sama, Rektor Universitas Widyatama Prof Dr H Dadang Suganda MHum. mengatakan, penandatanganan MoU dengan STTC merupakan langkah besar dalam dunia perguruan tinggi.

“Penandatanganan MoU dengan STTC adalah kolaborasi dalam pelaksanaan untuk saling memberikan kontribusi kepada dua perguruan tinggi untuk mengembangkan kegiatan yang lebih berkualitas lagi,” katanya.

BACA JUGA:Buka Gerakan Pangan Murah Serentak di Indramayu, Bey Machmudin: Jaga Stabilitas Harga Dipasaran

BACA JUGA:Pro Kontra Survey Pilkada Kota Cirebon, Parameter Konsultindo dan Indikator Politik Sudah Terdaftar

BACA JUGA:Pantas Saja Mees Hilgers Diganti saat Lawan China, Ternyata Cedera

Ia menyatakan, kerjasama ini dapat menjadi contoh model bagi perguruan tinggi lainnya dalam mengembangkan output yang diharapkan baik akademis maupun menciptakan lulusan yang berkualitas.

“Kami bisa memberikan semacam contoh model inspirasi bagaimana mengelola pendidikan, kami juga bisa memberikan semacam pengalaman bagaimana mengelola mutu internal yang dapat menjadi role model bagi yang lain,” pungkasnya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase