Cirebon Empowering Mom Ajak Para Ibu Berdaya, Kreatif dan Positif
Founder Cirebon Empowering Mom dibentuk oleh 8 founder untuk mewadahi para wanita khususnya ibu di Cirebon untuk me time dan mendapatkan ilmu baru melalui kegiatan positif.-Apridista Siti Ramdhani-Radarcirebon.com
Pihaknya juga terbuka bagi para wanita yang ingin ikut bergabung, tak hanya bagi yang sudah memiliki anak namun juga terbuka bagi wanita yang belum berkeluarga.
"Ini menjadi wadah para wanita me time, namun tetap mendapatkan sesuatu yang bermanfaat, sehingga kami terbuka bagi para wanita di Cirebon dan sekitarnya," jelasnya.
Ke depan pihaknya pun akan menghadirkan berbagai kegiatan lainnya, mulai ari playdate bersama anak, event olahraga dan lainnya.
Di bulan ini, untuk pertama kalinya, Cirebon Empowering Mom juga akan menggelar event offline perdananya yakni Poundfit For Mommy.
Akan digelar di Grage City Mall pada 16 November mendatanng, kegiatan ini mengajak para mommy untuk berolahraga bersama.
Harga pendaftaran dibanderol dengan harga Rp55ribu dan gratis sunscreen untuk 30 pendaftar pertama.
Selain ada poundfit bersama Pro Tessa, Pro Helmia, dan Pro Mira, akan ada juga doorprize menarik serta pemeriksaan kesehatan gratis.
"Event ini terbuka untuk umum, kami harap bisa menjadi sarana bagi para mommy yang ingin mulai hidup sehat dengan berolahraga bersama," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: