Persentase Gabus Wetan Tertinggi
*** Suara Partai Golkar Mencapai 53,60 Persen GABUS WETAN – Kader Partai Golkar di Kecamatan Gabus Wetan kini sedang sumringah. Berdasarkan persentase hasil rekapitulasi perolehan suara Golkar pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 lalu, berhasil meraih ranking pertama dibanding 30 kecamatan lainnya se-Kabupaten Indramayu yakni 53,60 persen. Angka itu dihitung dari jumlah sebanyak 29.219 suara sah, Partai Golkar memperoleh 15.662 suara. Jumlah DPT di Kecamatan Gabus Wetan sendiri sebanyak 47.112. Desa Rancamulya menjadi desa dengan perolehan persentase suara Golkar terbanyak dibanding 9 desa lainnya di Kecamatan Gabus Wetan dengan 72.42 persen. Disusul kemudian Desa Drunten Kulon (65,67%), Rancahan (56,12%), Gabus Wetan (54,79%), Kedungdawa (54,34%), Gabus Kulon (52,72%), Kedokan Gabus (51,07%), Drunten Wetan (48,35%), Sekarmulya (46,43%) dan Desa Babakan Jaya (44,95%). “Kami bersyukur Partai Golkar menang dengan persentase terbaik se-Indramayu. Ini membuktikan kader Golkar di Gabus Wetan cukup solid ketika pelaksanaan Pileg lalu,” ujar Cadi (45), salah seorang kader Golkar dari Desa Rancamulya kepada Radar, kemarin. Dia berharap, perolehan suara partai berlambang pohon beringin tersebut dapat terus ditingkatkan pada pemilu legislatif berikutnya. Sebab dengan hasil perolehan suara yang signifikan akan mampu mendudukkan sebanyak-banyaknya wakil rakyat di parlemen. Sementara untuk wilayah Kabupaten Indramayu sendiri, peringkat kedua perolehan persentase suara Golkar diduduki Kecamatan Bongas dengan 49,01 persen. Ranking ketiga Kecamatan Kroya (48,83%), keempat Kecamatan Haurgeulis (47,12%) dan kelima Kecamatan Lohbener dengan 45,23%. Namun jika dihitung dari hasil jumlah perolehan suara murni, Gabus Wetan kalah banyak dengan Kecamatan Indramayu yang mendapatkan sebanyak 23.860 suara. Peringkat kedua diraih Kecamatan Haurgeulis dengan 19.596 suara, ketiga Kecamatan Anjatan sebanyak 17.873 suara, keempat Kecamatan Kandanghaur sebanyak 17.579 suara dan Gabus Wetan sebanyak 15.662 suara. (kho) Foto: kholil Ibrahim/radar indramayu LIHAT REKAP. Seorang warga tampak melihat hasil rekap perolehan suara partai pada Pileg 2014. Kecamatan Gabus Wetan meraih persentase terbanyak suara Golkar dengan 53,60 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: