Pendaki Cirebon Bertahan Hidup dengan Makan Daun dan Minum Air Sungai

Pendaki Cirebon Bertahan Hidup dengan Makan Daun dan Minum Air Sungai

CIREBON - Pendaki Gunung Semeru asal Cirebon Zirli Gita Ayu Safitri (17), sudah berada di rumahnya di Desa Bojong Kulon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon. Pendaki yang sempat tersesat 6 hari itu tiba di desanya pada pukul 5.00 WIB.

Kedatangan Zirli disambut bahagia keluarganya yang sempat mencemaskan nasibnya selama tersesat di Gunung Semeru. Namun, tamu yang ingin menemui Zirli dibatas oleh orang tuanya karena takut mengganggu mental anaknya yang baru saja mengalami hal yang berat.

Samsoni, ayah Zirli, mengatakan, yang boleh mengunjungi Zirli cuma pacarnya. \"Tapi sayang anak saya belum punya pacar,\" kata Soni sambil tersenyum.

Menurut Samsoni, anaknya sempat bercerita saat 6 hari tersesat di Gunung Semeru. Kepada ayahnya, Zirli yang tersesat bersama seorang temannya Supyadi mengaku untuk bertahan hidup keduanya hanya memakan daun-daunan dan minum air sungai. Kalau malam berdoa, karena sangat ketakuta. \"Itu saja yang baru diceritakan,\" kata Soni. (cecep)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: