Jumlah Hewan Kurban di Masji At Taqwa Masih Sedikit

Jumlah Hewan Kurban di Masji At Taqwa Masih Sedikit

CIREBON - Jumlah hewan kurban yang diterima di Masjid Raya At Taqwa Kota Cirebon dari tahun ke tahun mengalami penurunan. Ketua Umum At Taqwa Centre Kota Cirebon, H Ahmad Yani MA mengatakan, empat hari jelang Idul Adha 1437 H, Masjid Raya At Taqwa baru menerima empat sapi dan enam kambing. Dikatakannya, penurunan jumlah hewan kurban yang diterima At Taqwa lantaran musala dan masjid di masing-masing RT/RW maupun kelurahan juga menyelenggarakan penyembelihan hewan kurban. \"Di sisi lain bagus setiap masjid dan musala menyelenggarakan penyembelihan. Tapi saya berharap besar agar Pemkot Cirebon juga seyogyanya memikirkan hal ini, mengimbau kepada jajarannya agar mau berkurban di At Taqwa,\" ungkap Yani, kepada Radar, Jumat (9/9). Disampaikannya, tiap tahunnya At Taqwa Cirebon sedikitnya hanya menerima kambing 25 ekor kambing dan dua ekor sapi. Penerimaan ini tentu jauh dari apa yang diharapkan. Belum lagi jumlah permintaan kupon semakin meningkat yakni 1.500-2.000 kupon. \"Kalau sapi dan kambingnya sedikit yang akan menerima manfaat juga akan berkurang. Ini jadinya tidak seimbang, yang minta kupon banyak tapi yang kurban di sini sedikit,” tuturnya. Namun, dengan berkurangnya jumlah hewan di tiap tahunnya tidak mengurangi jatah daging kepada masyarakat yang berhak menerimanya. Warga di sekitar masjid tetap mendapat prioritas. Selebihnya untuk masyarakat yang datang meminta kupon. Untuk mengantisipasi lonjakan penerimaan, At Taqwa tetap menampungx hewan kurban hingga tanggal 11 September 2016. At Taqwa Centre, juga mengimbau kepada masyarakat muslim untuk bersama-sama melaksanakan salat Idul Adha berjamaah yang di selenggarakan di Alun-alun Kejaksan. \"Insya Allah yang menjadi khatib KH Zaelani Said MAg (sekretaris umum MUI Kota Cirebon) dan insya Allah yang jadi imam ialah Ustad Affandi,\" katanya. (via)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: