Diduga Akibat BBWS Modernisasi Kali Sindupraja, Rumah Warga Retak

Diduga Akibat BBWS Modernisasi Kali Sindupraja, Rumah Warga Retak

MAJALENGKA - Belum juga selesai masalah abrasi di Desa Sepat Kecamatan Sumberjaya, baru-baru ini muncul peristiwa di Desa Ampel, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka. Sejumlah rumah milik warga retak, setelah modernisasi sungai Sindupraja yang dilaksanakan pihak ketiga. Kepolisian setempat melakukan survei ke lokasi rumah warga yang retak. Salah seorang pemiliki rumah, Siti Komariah menjelaskan kepada polisi peristiwa yang dialaminya. Menurut Siti, kejadian mulai Senin (8/10) lalu. Awalnya, bagian dinding rumah mulai retak. Sampai sekarang retakan tersebut semakin membesar. “Sehingga rumah milik warga itu terpaksa dikosongkan karena takut ambruk. Kejadian ini sudah dilaporkan ke kami dan pemdes setempat. Sementara pemilik rumah mengungsi ke mertuanya di Desa Randegan Kecamatan Jatitujuh,” jelas Kapolsek Ligung, AKP Toto, Kamis (13/10). Berdasarkan laporan yang diterima kepolisian, rumah yang mengalami kerusakan akibat abrasi di antaranya milik Siti Komariah (29) di blok Danaraja. Rumahnya mengalami rusak berat karena retak di hampir seluruh bagian dinding ruangan. Selain itu, rumah milik H Toto (35). Rumah Toto rusak ringan karena retak di bagian dinding sebelah kanan. Kemudian rumah milik H Opendi (55) yang retak pada bagian dinding serta lantai gudang ambles. “Kami terus koordinasi dengan pihak kecamatan dan Kepala Desa Ampel serta BBWS. Pihak BBWS berjanji akan melakukan survei apakah peristiwa tersebut akibat modernisasi kali Sindupraja,” terang kapolsek. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: