Samsat Siapkan Hadiah Motor Bagi yang Rajin Bayar Pajak Kendaraan

Samsat Siapkan Hadiah Motor Bagi yang Rajin Bayar Pajak Kendaraan

INDRAMAYU–Tak melulu gencar Razia, Kantor Cabang Pelayanan Pendapatan Daerah Provinsi (CPPD) Wilayah Kabupaten Indramayu II atau yang lebih dikenal dengan Samsat Haurgeulis juga memberikan beragam hadiah kepada para wajib pajak. Hadiah utama satu unit sepeda motor disiapkan bagi pemilik kendaraan yang membayar pajak tepat waktu. Samsat Haurgeulis juga menebar souvenir cantik bagi para wajib pajak teladan. “Hadiah dan souvenir ini diharapkan dapat memotivasi pemilik kendaraan bermotor untuk membayar pajak tepat waktu selama tiga tahun berturut-turut,” kata Kepala Seksi Pendataan dan Penetapan Eman Sulaeman kepada Radar disela Operasi Terpadu Tertib Kendaraan Tidak Melakukan Daftar Ulang (KTMDU) di jalan raya Haurgeulis. Tahun 2017 ini merupakan tahun kedua program anugerah pajak kendaraan bermotor yang hadiahnya akan diundi pada bulan September mendatang atau bersamaan dengan HUT Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat. Disebutkan Eman, saat ini masih banyak warga yang belum membayar pajak kendaraannya. Terdapat sekitar 48 persen dari potensi sebanyak 165 ribu unit kendaraan bermotor di wilayah kerja Samsat Haurgeulis yang menunggak pajak atau masuk kategori Kendaraan Tidak Melakukan Daftar Ulang (KTMDU). Untuk memaksimalkan potensi pajak kendaraan bermotor ini, Samsat Haurgeulis pun sudah melakukan berbagai upaya jemput bola. Di antaranya dengan menyediakan layanan e-samsat melalui ATM, samsat keliling, samsat gendong, dan Samsat Desa. ”Adanya layanan-layanan ini untuk memudahkan masyarakat dalam membayar pajak kendaraannya. Wajib pajak tidak harus selalu datang ke Kantor Samsat,” jelasnya. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: