SPBU Tangkil Bagi-bagi Masker Gratis

SPBU Tangkil Bagi-bagi Masker Gratis

CIREBON - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tangkil Group membagikan ratusan masker gratis kepada pengendara kendaraan yang mengisi di SPBU.

Marketing SPBU Tangkil, Yan Kurniawan mengatakan, ada enam SPBU di bawah managemen Tangkil Group ini yaitu SPBU 34.451.01 Jalan Ahmad Yani No 1 Pegambiran Kota Cirebon. SPBU 34.451.05 Plumbon. SPBU 34.451.11 Tangkil Gunung Jati. (Sekaligus kantor pusat nya, nama Supervisor Heri Gunawan). SPBU 34.451.25 Jamblang. SPBU 34.451.32 Sigong Karangsuwung, dan SPBU 34.454.18 Jatiwangi Majalengka.

“Kami peduli terhadap Pandemik Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) ini, untuk itu kami bagikan masker gratis kepada para pengendara kendaraan. Dan karyawan SPBU pun mengikuti protokoler kesehatan dalam pelayanannya dengan menyediakan desinfektan, memakai sarung tangan dan masker,” kata Yan, kepada Radar Cirebon.

Ia melanjutkan, pembagian masker ini sebagai upaya SPBU Tangkil guna mencegah penyebaran Covid-19. Dalam melakukan pelayanan kepada pengendara dan masyarakat, petugas juga mengenakan APD (alat pelindung diri) seperti halnya masker, hand sanitizer, mengenakan sarung tangan, rutin cuci tangan  sebagai salah satu langkah antisipasi penyebaran virus yang mungkin terjadi.

Diakuinya, Pasokan BBM dijamin aman karena SPBU adalah satu dari pelayanan publik yang tetap membuka pelayanan. Efek dari pandemi covid-19, penjualan produk mengalami penurunan drastis.

Supervisor SPBU Tangkil, Heri Gunawan menambahkan, manajemen SPBU Tangkil Group siap membantu program penghentian penyebaran virus ini bersama pemerintah, dengan menerapkan protokol kesehatan. (via)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: