Vidal-Bale, Sama-sama Berpeluang ke MLS

Vidal-Bale, Sama-sama Berpeluang ke MLS

MIAMI – Para pemain bintang yang dibuang klubnya, kini mencari pelabuhan. Bagi pemain yang bisa jadi veteran liga elit Eropa, MLS atau Major League Soccer, merupakan surga pensiun mereka. Namun, seiring berjalannya waktu, kesan tersebut mulai terkikis. Para pemain hasil MLS juga ikut merumput bermain lagi di Eropa.

Sebut saja bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic yang tetap bernyali membobol gawang meski tahun lalu masih berkostum LA Galaxy. Sama halnya dengan mantan striker DC United, Wayne Rooney yang tetap haus gol meski bermain di Divisi Championship Liga Inggris, Derby County.

Kehadiran Legenda Manchester United, David Beckham bersama klubnya Inter Miami, kembali menjadi sorotan. Beckham yang baru dua tahun menjadi presiden klub Negara Bagian Florida itu membutuhkan beberapa pemain bintang Eropa untuk bisa mendominasi MLS beberapa musim ke depan.

Dilansir dari ESPN, Becks –sapaan Beckham– yang dikenal punya hubungan cukup dekat dengan presiden Real Madrid, Florentino Perez, berniat mengambil wide attacker-nya Gareth Bale. Di sisi lain, pemain berpaspor Wales itu terang-terangan menyatakan minatnya berkarir di MLS tahun ini jika memang harus pergi dari Real.

“Kurasa makin banyak pemain (dari Eropa, red) yang berminat berkarir di sana. Aku, salah satunya. Apalagi, aku juga suka berlibur ke Los Angeles,’’ ucap Bale.

Selain Bale, nama yang diincar Inter Miami lainnya adalah Arturo Vidal. Rumor yang melibatkan Vidal mulai muncul pada akhir pekan kemarin ketika bintang Barcelona itu mengunggah foto, meski dengan cepat dihapus, gambar dirinya tengah berdiri di depan logo Inter Miami. Setelah itu, penggawa Timnas Chile tersebut lantas dikaitkan dengan klub tersebut. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: