Hasil Pertandingan Tim Futsal Kota Cirebon Kalah dari Sukabumi, Perjuangan Semakin Berat

Senin 31-10-2022,17:41 WIB
Reporter : Abdul Hamid
Editor : Tatang Rusmanta

Radarcirebon.com, GARUT – Hasil pertandingan Tim futsal Kota Cirebon kalah dari Kabupaten Sukabumi di babak penyisihan grup Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022.

Hasil Pertandingan tim futsal Kota Cirebon vs Kabupaten Sukabumi yang baru saja berakhir di GOR RAA Adiwijaya Kabupaten Garut, Senin 31 Oktober 2022.

Pada laga perdananya di fase grup Porprov Jabar 2022 tersebut, tim futsal Kota Cirebon kalah telak dengan skor 1-4 dari Kabupaten Sukabumi.

Satu-satunya gol Kota Udang di pertandingan ini dicetak oleh Yogi Saputera, pemain yang tergabung dalam skuad PON Jawa Barat pada tahun 2020.

Kekalahan ini tentu sangat merugikan bagi tim besutan Joko Santoso. Sebab, sebab peluangnya untuk lolos ke putaran kedua jadi lebih berat.

BACA JUGA:Ibu Korban Pencabulan Oleh Oknum Polisi Cirebon: Mohon Keadilan Bagi Anak Saya, Ini Bukan Prank

Kabupaten Sukabumi tampil lebih percaya diri di pertandingan kali ini setelah pada laga sebelumnya, kalah 4-1 dari Kota Bekasi.

Kini, Kota Bekasi dan Kabupaten Sukabumi sama-sama mengoleksi 3 poin di Grup A dengan selisih gol yang sama.

Namun, Kota Bekasi masih memimpin klasemen sementara lantaran unggul head to head. Sementara itu, Kota Cirebon menempati peringkat terakhir.

Upaya anak-anak Kota Udang untuk merebut tiket ke babak selanjutnya sepertinya akan terasa lebih berat. Sebab, di pertandingan berikutnya akan melawan Kota Bekasi.

Di samping itu, tim futsal Kota Cirebon membutuhkan kemenangan dengan skor telak, minimal 5-0.

BACA JUGA:Polisi Setop Tilang Manual, Ini yang Dilakukan Polresta Cirebon

BACA JUGA:Obat Gagal Ginjal Akut Fomepizole Tiba di Indonesia, Bisa Menyelamatkan Banyak Nyawa

Namun demikian, perjuangan belum berakhir. Peluang masih terbuka. Dan tidak ada kata menyerah untuk bangkit di laga selanjutnya.

Kategori :