65 Warga Desa Sukajadi Purwakarta Dilarikan ke RSUD Bayu Asih Usai Santap Hidangan Hajatan

Selasa 16-05-2023,22:30 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

PURWAKARTA, RADARCIREBON.COM – Kehebohan terjadi di Desa Sukajadi, Kecamatan Pondoksalam, Kabupaten Purwakarta, pada Selasa 16 Mei 2023 pukul 15.00 WIB.

BACA JUGA:PPDB Tahun 2023 Tingkat SMA, SMK dan SLB Resmikan Ridwan Kamil: Praktik pungli akan ditindak tegas

Pasalnya, puluhan warga di Desa Sukajadi mengalami muntah-muntah usai makan makanan hajatan disalah satu warga.

Akibatnya, puluhan warga desa Sukajadi ini diduga mengalami keracunan makanan hajatan.

BACA JUGA:Peduli, Kapolres Subang Bantu Bedah Rumah Keluarga Buruh Tani

Menurut Kepala Desa Sukajadi, Edeng Suhandi, bahwa sekitar 65 warga kini sedang dirawat di RSUD Bayu Asih karena diduga keracunan makanan hajatan.

“Para korban baru mengalami gejala keracunan sehari setelah menyantap hidangan di hajatan,” kata Edeng dilansir dari pasundanekspres.co.id, Selasa 16 Mei 2023.

BACA JUGA:Warga Indramayu Sediakan Tempat dan Mamin 32 Biksu yang Lakukan Perjalan Spiritual Menuju Borobudur

Kemungkinan, lanjut Kepala Desa Sukajadi, korban keracunan akan terus bertambah karena pada hajatan tersebut jumlah warga yang hadir mencapai ratusan orang.

BACA JUGA:SMAK Penabur Borong Sejumlah Piala

Salah satu korban keracunan, Amas mengatakan, dirinya mengeluhkan sakit perut, pusing, hingga terus buang air besar.

“Lemas, sudah susah ngomong juga. Ngerasain pusing, sampai diare,” ujar Amas.

BACA JUGA:SMKN 4 Kuningan Disorot, BPK Temukan Kejanggalan Transaksi BOS Rp2,6 Miliar

Pantauan di RSUD Bayu Asih, korban keracunan terus berdatangan. Bahkan, para korban tak tertampung di IGD RSUD Bayu Asih dan harus bergiliran menunggu penanganan medis.

BACA JUGA:Sebelum ke Cirebon, 32 Bhiksu Jalan Kaki dari Thailand Menginap di Jatibarang Indramayu

Di antara korban, ada yang kondisinya sudah mulai membaik ada juga yang langsung dibawa pulang oleh pihak keluarganya masing-masing. (jun)

 

 

Kategori :