CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kondisi terbaru buaya yang dievakuasi dari rumah warga di Desa Jadi Mulya Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon.
Buaya dengan ukuran panjang hampir 3 meter itu kini ditempatkan di Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Cirebon.
Dari pantauaan Radarcirebon.com, buaya yang dipelihara oleh warga sejak berukuran kecil ini tampak tenang.
Tidak mengalami stress dan gelisah. Namun demikian, meski pembawaannya tenang, buaya tersebut tetap siaga dan mengintai sekelilingnya.
Buaya yang sempat bikin geger warga Jadi Mulya itu ditempatkan di sebuah lahan di Kantor BKSDA Cirebon.
Terdapat kolam dan dinding tebal di sekelilingnya sehingga memastikan kondisi buaya tetap nyaman dan aman.
Sebelumnya, seekor buata dengan panjang hampir 3 meter bikin geger Warga Jadi Mulya, Kecamatan Gunung Jati, Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA:Tagar Bojan Out Menggema, Pelatih Baru Persib Bandung Ditolak Bobotoh?
BACA JUGA:BEDA NASIB, Pedagang Ubi Cilembu Pamulihan dan Cadas Pangeran Imbas Tol Cisumdawu
Pada Selasa pagi, 25 Juli 2023, buaya tersebut memakan satu ekor kucing tidak sengaja masuk ke dalam kandangnya.
Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Cirebon.
Petugas dari Damkar pun segera turun ke lokasi untuk mengevakuasi buaya tersebut.
Selain petugas dari Damkar dan BKSDA, pihak kepilisian juga diterjunkan saat evakuasi buaya, untuk mengamankan lokasi.
Kapolsek Gunung Jati, AKP Muchammad Qomaruddin mengatakan, buaya tersebut dibeli oleh salah seorang warga Jadimulya dan sudah dipelihara dari kecil.
"Katanya dibeli dari masih kecil, beli dari Surabaya. Sekarang ukurannya itu sudah hampir 3 meteran," kata Kapolsek, Selasa, 25, Juli 2023.