Pusat Keraton Kasepuhan Pindah ke Kuningan? Pangeran Kuda Putih Temui Bupati Acep dan Aang Suganda
KUNINGAN - Di tengah wacana pusat Keraton Kasepuhan pindah ke Kuningan, Pangeran Kuda Putih menemui sejumlah tokoh kota kuda, termasuk Bupati Acep Purnama.
Pangeran Kuda Putih atau Pangeran Heru Rusyamsi Arianatareja pertama kali mempublikasikan foto bertemu dengan Bupati Kuningan, Acep Purnama.
Sepuh Jaenudin II Arianatareja menyertakan dalam pertemuan itu, sebuah buku berjudul Keraton Kasepuhan, didampingi Sekretaris Buhun Santana Kesultanan Cirebon (SKC), R Hamzaiya.
\"Kembali pada sejarah yang sesungguhnya,\" tulis Pangeran Kuda Putih dalam keterangannya di Instagram, yang dilihat radarcirebon.com, Minggu (9/1/2022).
Kemudian, dia mempublikasikan foto dengan mantan Bupati Kuningan, H Aang Hamid Suganda. Nampak dalam foto tersebut dia didampingi Wakil Bupati, Ridho Suganda.
Juga tampak hadir dalam pertemuan itu, Pemilik Objek Wisata Sidomba yang juga tokoh Kuningan, H Dudi Pamuji SE.
\"Kuningan Bangkit dan kembali kepada peradaban sejarah leluhur,\" tulis Pangeran Kuda Putih.
Seperti diketahui, SKC menyatakan, Kabupaten Kuningan akan menjadi pusat Kesultanan Keraton Kasepuhan Cirebon yang dipimpin Sultan Sepuh Jaenudin II Arianatareja.
Sebelumnya, Sekertaris Buhun Santana Kesultanan Cirebon (SKC), Raden Hamzaiya menyatakan, pemindahan ini bukan tanpa alasan. Untuk sementara waktu, SKC meminta agar Keraton Kasepuhan dikosongkan oleh pemerintah.
“Kami akan terus menjalankan kegiatan adat tradisi kesultanan Keraton Kasepuhan di wilayah Kabupaten Kuningan,” ujarnya.
Raden Hamzaiya menuturkan, Kabupaten Kuningan merupakan sebuah wilayah kekrabatan atau family dari Keraton Kasepuhan.
“Sama halnya seperti Republik Indonesia memindahkan ibukota sebagai sistem pusat pemerintahan dari Jakarta ke Yogyakarta,” katanya. (yud)
Baca juga:
- Video Urutan Kejadian Pria Mabuk Bikin Resah Pedagang Bima, Tabrak Lari hingga Dihajar Massa di Kedawung
- Polisi Amankan Mobil Xenia yang Tabrak Lari 2 Warga, Pelaku Dirawat di RS Permata
- Ashanty Dihujat dan Disebut Pulang dari Turki Bawa Omicron: Lagi Sakit pun Masih Disakitin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: