PB Apita Badminton Club Cirebon Juara Umum Walikota Cirebon Cup
PB Apita Cirebon juara umum.-Istimewa/radar cirebon-
Radarcirebon.com, CIREBON – PB Apita Badminton Club Cirebon berhasil menjadi juara umum dalam event Fun Game Badminton Competition Walikota Cirebon Cup yang berlangsung 24-25 September 2022 di GOR Impact Sport Hall Cirebon.
Dalam turnamen bulutangkis yang memperebutkan hadiah total Rp18 juta itu, PB Apita Cirebon berhasil mencatatkan torehan 85 medali emas di berbagai kategori dari 27 atlet yang diturunkan.
Kedua puluh tujuh atlet binaan PB Apita tersebut adalah Diajeng Anindya, Magdalena, Saskia, AlFatan, Ghaisan, M Ahsan, Jaeden, Exalt, Sahrul, Revan, Zahra, Benson, Arsya Yuda, Fairel, Meisya, Rafles, Endra, Ibti Salma, Caesar, Jevan, Reihan, Fadil, Rizieq, Calvin, Anisa, Keiza, Bintang dan Cristiano.
Tak sedikit dari mereka yang memperoleh medali lebih dari satu medali emas bahkan ada yang memborong sampai 9 medali emas.
BACA JUGA:Update Penanganan Kebakaran Gunung Ciremai Selasa 27 September 2022, Cek Detailnya di Sini
Di bawah PB Apita Cirebon, di posisi dua juara umum ada PB Delta Purwokerto dengan 40 emas dan Binagama TRS dengan perolehan 34 emas berada di posisi tiga.
Dilanjutkan dengan PB Tugu Muda Semarang dengan 25 emas. Dan di posisi ke lima untuk juara umum diraih oleh PB Bintang Terang Purbalingga dengan 24 emas.
Ketua Harian PB Apita Cirebon Akhmad Sifaa, SSTP. MSi. mengutarakan kebahagiaan atas keberasilan para atlet yang tergabung dalam PB yang dipimpinnya.
“Alhamdulillah pada event kemarin anak-anak kita bermain maksimal dan bisa meraih juara umum dalam perolehan medali emas di Walikota Cup Cirebon. Tapi bukan hanya di event Fun Game Walikota Cirebon Cup saja kami sebagai juara umum, beberapa kejuaraan sebelumnya di tahun 2022 ini juga kita berada di posisi juara umum diantaranya Pada kejuaraan Galaxy Open Tegal, Buana Open Majalengka, Bupati Subang Open, Sayap Putih Bekasi Open, dan Eka Pratama Cup Brebes,” beber Sifaa kepada Radar.
BACA JUGA:Isu Agama dan Suku Paling Rawan, Jelang Pemilu, Bupati Minta Peningkatan Kewaspadaan Dini
Sifaa menambahkan bahwa keberhasilan para atlet binaan PB Apita Cirebon ini bukan hal yang instan, PB Apita yang berdiri pada 7 Juli 2020 ini berjuang bersama dari mulai pengurus, pelatih dan orang tua atlet.
“Ketua Umum PB Apita Cirebon Indra Safrido sangat berperan atas keberhasilan anak-anak kami dalam prestasi di bulutangkis. Tak lupa juga tentunya unsur kepelatihan yang dipimpin oleh Cecep Wahyudin yang meracik porsi latihan buat anak-anak kami hingga bisa mengeluarkan kemampuan maksimal setiap anak,” tambah pria yang bertugas sebagai Lurah Babakan Sumber ini.
Senada dengan Sifaa, pelatih kepala PB Apita Cirebon Cecep Wahyudin mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para orangtua atlet yang sudah mendukung program kepelatihan yang dia pimpin.
“Saya menjaga amanah dari orang tua yang menitipkan anaknya untuk berlatih di PB Apita Cirebon ini. Saya menjalin kedekatan dengan para atlet supaya mereka menjadi nyaman berlatih dan bisa mencapai progres yang maksimal. Anak-anak dari mulai usia 5 -15 tahun berlatih bersama di GOR Impact Apita setiap hari dari pukul 14.00 s.d 19.00 WIB. Terima kasih kepada orang tua yang mempercayakan anaknya untuk berlatih di PB. Apita dan telah mensupport setiap progam latihan yang saya berikan,” tukas Cecep.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: