Perkuat Alutsista TNI, Jokowi Resmikan Ranops Buatan PT Pindad

Perkuat Alutsista TNI, Jokowi Resmikan Ranops Buatan PT Pindad

Presiden Joko Widodo meresmikan rantis milik TNI-Setkab.go.id-

Kelebihan tersebut antara lain terletak pada kelincahannya dalam bermanuver dan dari sisi fungsionality bisa multi-purpose.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Tetap Fatsun ke Partai Golkar, Siap Menangkan Airlangga di Pilpres 2024

Proses produksi Ranops Maung dilakukan dengan optimalisasi komponen & ekosistem otomotif nasional sehingga mendukung terciptanya ekosistem industri otomotif yang mandiri. 

Dengan optimalisasi ekosistem industri otomotif dalam negeri yang dilakukan Pindad dan mitra, TKDN dikembangkan sebesar mungkin hampir sekitar 65 persen yang akan terus ditingkatkan kedepannya.

Ranops Maung ini dapat mengangkut 4 orang personel dan memiliki 5 pintu yang dapat diakses yakni 4 pintu samping dan 1 pintu belakang. 

BACA JUGA:TERBUKTI! 5 Game Gratis Penghasil Saldo DANA 2023, Sudah Coba?

Maung tersedia dengan pilihan atap menggunakan Hard Top, Soft Top dan atap terbuka.

Ranops Maung ini menggunakan mesin diesel 4 silinder turbocharged berdaya 136 HP, Kendaraan ini dapat melaju di kecepatan aman 100 km/jam dan memiliki jarak tempuh hingga 500 km. 

Suspensi depan menggunakan independent coil spring, sementara suspensi belakang menggunakan rigid/independent with shock absorber.

Kendaraan ini sudah mulai diperkenalkan ke publik sejak pameran Indo defence 2022 Expo & Forum November lalu.

BACA JUGA:TERBUKTI! 5 Game Gratis Penghasil Saldo DANA 2023, Sudah Coba?

Selain Ranops Maung terbaru, pada Rapim Kemhan tahun kali ini Pindad juga menampilkan berbagai kendaraan lainnya meliputi Ranpur Badak, Anoa dan Medium Tank Harimau.

Pindad juga menampilkan produk-produk yang sudah terkontrak lainnya meliputi senjata SS2 V5 A1, Senapan Serbu DMR SPM-1 dengan alat bidik taktisnya serta Munisi Kaliber Kecil (MKK) meliputi MU5-TJ kal. 5,56 mm, MU1-TJ kal. 9x19 mm dan MU1-JHP kal. 9x19 mm. (jun)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase