GERAK CEPAT! Langkah Ketum PSSI Erick Thohir Bantu Eks Kiper Timnas Indonesia Kurnia Meiga
Kurnia Meiga diperiksa dokter. Foto:-@erickthohir-Instagram
Selain itu, dijelaskan juga bahwa, bantuan medis kepada Kurnia Meiga tidak hanya akan datang sekali. Pemantauan tidak berhenti di situ saja.
Tim medis dari Pertamedika akan terus berupaya menyembuhkan penyakit yang diderita Kurnia Meiga sejak 2017.
Kedatangan tim medis ke rumah Kurnia Meiga membuktikan janji Erick Thohir. Sebelumnya Erick menyatakan akan membantu pemulihan kesehatan mantan penjaga gawang andalan Indonesia itu.
Sebelumnya, Kurnia Meiga mengalami sakit yang cukup memperihatinkan hingga mengalami kesulitan ekonomi.
Di media sosial, Meiga sampai hendak menjual sejumlah medali yang pernah dia dapat bersama Tim Nasional Indonesia.
Meiga sejak beberapa tahun lalu memang sudah kehilangan penghasilan sejak sakit dan berhenti bermain sepak bola. Upayanya mendapatkan uang dengan menjual trofi dan medali pun mengundang keprihatinan banyak pihak.
"Saya prihatin dan sangat terbuka untuk membantu. Kamis mencoba untuk mencarikan jalan keluar kepada para pejuang sepak bola Indonesia," demikian dikatakan Erick sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: