SBY Bermimpi Naik Kereta Bersama Para Presiden, Jokowi: Ya Bagus, Bagus

SBY Bermimpi Naik Kereta Bersama Para Presiden, Jokowi: Ya Bagus, Bagus

Presiden RI, Ir Joko Widodo (Jokowi) merespons SBY yang bermimpi naik kereta dengan para Presiden RI sebelumnya.-Setpres-radarcirebon.com

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Presiden RI 2004 - 2014, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku bermimpi naik kereta bersama para Presiden dari Stasiun Gambir.

Pengakuan ini, diungkapkan SBY melalui akun Twitter miliknya. Bahkan, dalam ceritanya dia dijemput oleh Presiden RI, Ir Joko Widodo (Jokowi).

"Saya bermimpi, di suatu hari Pak Jokowi datang ke rumah saya di Cikeas untuk kemudian bersama-sama menjemput Ibu Megawati di kediamannya. Selanjutnya kami bertiga menuju Stasiun Gambir," tulis SBY sembari membubuhkan simbol *SBY*.

Tulisan simbol *SBY* itu, menandakan bahwa cuitannya dibuat sendiri oleh yang bersangkutan. Bukan oleh admin yang mengoperasikan akun Twitter.

BACA JUGA:MUI Minta Pemerintah dan Aparat Penegak Hukum Tindak Tegas Pondok Pesantren Al Zaytun

Lanjut cerita SBY, di Stasiun Gambir, sudah menunggu Presiden Indonesia ke-8 dan beliau telah memberikan karcis Kereta Api Gajayana ke arah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Karena masih ada waktu, sejenak kami berempat minum kopi sambil berbincang-bincang santai.

Setelah itu, kami bertiga naik kereta api Gajayana yang siap berangkat ke tujuan. Di perjalanan, kami menyapa rakyat Indonesia dengan hangat.

Rakyat yang pernah kami pimpin dengan kesungguhan hati. Memimpin bangsa yang tak pernah sepi dari tantangan.

BACA JUGA:HARI INI: MUI Pusat Kirim Tim ke Mahad Al Zaytun Indramayu, Syekh Panji Gumilang Mau Bukakan Pintu?

Sampai di Solo, Pak Jokowi dan saya turun dari kereta. Pak Jokowi kembali ke kediamannya, saya terys ke Pacitan dengan bus.

Sedangkan Ibu megawati melanjutkan perjalanan ke Blitar untuk berziarah ke Makam Bung Karno.

Namun dari cerita SBY yang bermimpi itu, tidak diceritakan di mana Presiden ke-8 tersebut. Apakah tetap di Jakarta dan hanya membelikan tiket?

Unggahan SBY ini, tentu mengundang banyak spekulasi. Apalagi AHY juga sempat bertemu dengan Puan Maharani, baru-baru ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: