GERCEP! Pelaku Jambret HP di Jl Sisingamangaraja Ditangkap Polres Cirebon Kota, Hanya 12 Jam Saja

GERCEP! Pelaku Jambret HP di Jl Sisingamangaraja Ditangkap Polres Cirebon Kota, Hanya 12 Jam Saja

Jambret HP di Jl Sisingamangaraja Kota Cirebon berhasi ditangkap Polres Cirebon Kota.-Polres Cirebon Kota-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Jambret HP yang beraksi di Jl Sisingamangaraja Kota CIREBON berhasil ditangkap Timsus Sat Reskrim Polres CIREBON Kota, Minggu malam, 23, Juni 2023.

Hanya sekitar 12 jam saja, pelaku sudah teridentifikasi dan dilakukan penangkapan di Jl Pramuka, Kecamatan Harjamukti.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Rano Hadiyanto mengatakan, pelaku ditangkap kurang dari 12 jam setelah kejadian,

"Iya benar, atas kesigapan Timsus Satreskrim Polres Cirebon Kota. Penangkapan dipimpin Iptu Shindi Al Afghani," kata kapolres, lewat siaran pers yang dikutip radarcirebon.com, Senin, 24, Juni 2023.

BACA JUGA:Ricky Fajrin Moncer, Cetak Gol Lalu Selebrasi Menunjuk ke Tribun VIP, Ohh Ternyata..

Berkaitan pelaku, kapolres menyatakan, masih akan didalami lebih lanjut dan dilakukan pemeriksaan. Untuk saat ini, sudah diamankan.

Kasat Reskrim Polres CirebonKota, AKP Perida Sisera Pandjaitan menambahkan, pelaku berinisial MP berusia 40 tahun yang beralamat di Kelurahan Panjunan, Kecamatan Lemahwungkuk.

Terkait kronologi kejadian, Perida menyatakan, saat itu korban sedang mendokumentasikan anaknya yang mengikuti event lari HUT SD Santa Maria.

Diduga pelaku sudah mengawasi gerak-gerik korban, kemudian dari arah belakang mengambil HP milik korban.

BACA JUGA:Bocoran dari Indra Sjafri, Seperti Ini Komposisi Timnas Indonesia Proyeksi Asian Games

"Pelaki merampas HP milik korban. Korban sempat berusaha mengejar tetapi tidak berhasil, karena pelaku langsung melarikan diri menggunakan sepeda motor," katanya.

Seperti diketahui, aksi jambret tersebut terjadi di Jl Sisingamangaraja Kota Cirebon. Saat kejadian, korban bersama beberapa rekannya sedang berada di pinggir jalan mendokumentasikan event lari, Minggu, 23, Juli 2023.

Video kejadian tersebut kemudian dikirimkan kepada redaksi radarcirebon.com, dan pada potongan unggahan terlihat pelaku dari arah depan.

Berkaitan kejadian ini, Kasubsi Penmas Sihumas Polres Cirebon Kota, Iptu Charis Efendi mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dengan barang bawaan saat berada di tempat umum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: