BMKG Imbau Masyarakat Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang

BMKG Imbau Masyarakat Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang

BMKG.-bmkg-bmkg

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat mewaspadai potensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang di 13 wilayah di Indonesia, Sabtu, 5 Agustus 2023.

Dalam sistem peringatan dini cuaca, BMKG memprakirakan provinsi yang berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi di Bangka Belitung, Bengkulu, DKI Jakarta.

Di wilayah yang berpotensi terjadi hujan lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang itu, yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bengkulu, Jambi, Lampung, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua. "Terjadi potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi atau konvensi di sejumlah daerah di Indonesia," kata Prakirawan BMKG Danu Bakar di Jakarta.

Menurut Danu yang menyampaikan bahwa prakiraan cuaca di sejumlah kota besar berpeluang hujan dengan intensitas ringan hingga lebat.

BACA JUGA:10 Hari Operasi Antik, Polresta Cirebon Amankan 11 Tersangka Berikut Barang Bukti

BACA JUGA:Tahun 2024, Disbudpar Usulkan Tiga Bangunan Menjadi Cagar Budaya, Penasaran Bangunan Apa Saja Ya?

Prakiraan ini dimulai dari wilayah Sumatera, Kota Tanjungpinang diprediksi cerah berawan, Pekanbaru berkabut, Banda Aceh dan Pangkalpinang akan terjadi hukan hujan intensitas ringan, Medan diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang.

Sedangkan Kota Jambi berpotensi berkabut, Bandar Lampung berawan, Palembang dan Bengkulu diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. Waspadai hujan dengan intensitas lebat di Kota Padang.

Di Pulau Jawa prakiraan cuaca  umumnya cerah dan berawan seperti di Kota Serang, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya. Kondisi serupa juga diprakirakan terjadi di Bali dan Nusa Tenggara, seperti di Kota Denpasar, Mataram dan Kupang.

Namun untuk wilayah Kalimantan, Kota Pontianak diprediksi berawan, Palangkaraya dan Banjarmasin berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan, Tanjung Selor dan Samarinda diprediksi berkabut.

BACA JUGA:DPRD Minta Infrastruktur Jalan dan Sampah Jadi Skala Prioritas Pembangunan

BACA JUGA:Tiket Pesawat Booking Jauh-jauh Hari, Jangan sampai Beli di Bandara Husein Sastranegara, Terbang di Kertajati

Prakiraan cuaca di Pulau Sulawesi seperti Kota Mamuju dan Manado berpeluang terjadi hujan dengan intensitas ringan. Sedangkan Kota Palu, Makassar, Gorontalo, dan Kendari berpotensi berawan hingga cerah berawan Prakiraan cuaca di wilayah Maluku dan Papua seperti di Ternate Manokwari, diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. "Ambon diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang," kata Danu Bakar. (antara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: