Bakal Beroperasi Penuh Oktober Nanti, Bandara Kertajati Jual Saham 8,4 Persen, Ternyata Ini Alasannya

Bakal Beroperasi Penuh Oktober Nanti, Bandara Kertajati Jual Saham 8,4 Persen, Ternyata Ini Alasannya

Saham PT BIJB Perseroda bakal dijual sebelum Bandara Kertajati beroperasi. -Kemenhub-radarcirebon.com

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - PT BIJB Perseroda selaku pengelola Bandara Kertajati resmi mengumumkan penjualan saham sebanyak 8,4 persen.

Rencana penjualan saham tersebut diumumkan menjelang dibukanya penerbangan di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati pada 28, Oktober 2023.

Dalam keterangan tertulis, PT BIJB Perseroda menyatakan bahwa kepemilikan saham di Bandara Kertajati akan sangat menjanjikan bagi investor.

Sebab, Bandara Kertajati diproyeksikan akan melayani sebanyak 30 pergerakan pesawat keberangkatan dan 30 kedatangan pada Oktober nanti.

BACA JUGA:Satu Persatu Maskapai Pindah ke Bandara Kertajati, Giliran Citilink Buka Rute Penerbangan ke Bali

Dengan adanya aktivitas penerbangan komersial tersebut, Bandara Kertajati bakal menjanjikan secara investasi.

Jauh sebelum pengumuman penjualan saham ini, Presiden RI, Ir Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa sudah banyak peminat investor asing dan dalam negeri yang equity-nya ingin masuk ke Bandara Kertajati.

Kendati demikian, presiden belum bersedia menyebutkan investor dari mana saja dengan alasan baru akan disampaikan setelah semua proses selesai, yakni sebelum Oktober 2023.

Sementara itu, dalam keterangan tertulis PT BIJB Perseroda menyampaikan bahwa sesuai Perpres Nomor 87 Tahun 2021 Bandara dan Aerocity Kertajati diamanatkan menjadi pembangkit utama metropolitan baru Jawa Barat bernama Rebana.

BACA JUGA:6 Pesawat dari Jepang, Australia, New Zealand, India, Kanada Mendarat di Bandara Kertajati, Ada Apa?

Saat ini, Bandara Kertajati sedang bersiap untuk mengoperasikan kembali penerbangan penumpang dan kargo reguler pasca-covid.

Sebagaimana Kementerian Perhubungan Indonesia telah menyatakan bahwa pada tanggal 29 Oktober 2023 menandai beroperasi penuh.

Diperkirakan sekitar 30 lebih pergerakan pesawat inbound dan outbound ke tujuan domestik dan internasional.

Menyambut peluang yang sangat besar tersebut, PT BIJB berencana untuk memperkuat stabilitas keuangannya dengan membuka kepemilikan saham dalam struktur permodalan bagi calon mitra strategis atau investor dengan membeli 8,4 persen saham portofolio perusahaan yang belum diterbitkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: