Kejurda Bola Basket Divisi 1 Dimulai, Kota Cirebon Tuan Rumah
Tim Basket Putri Kota Cirebon berhadapan dengan Tim Basket Putri Kabupaten Indramayu, Selasa (7/11/2023).-Dedi Haryadi-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kota Cirebon ditunjuk untuk menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Bola Basket Divisi 1 Jawa Barat.
Kejurda diikuti 23 tim bola basket yang terdiri dari 11 tim putra dan 12 tim putri se-Jawa Barat.
Semua laga akan dihelat di GOR Generasi Muda Cirebon (GMC), Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, dari Selasa 7 November 2023 hingga Minggu 12 November 2023.
Ketua Perbasi Kota Cirebon, Dedi Yudianto kepada wartawan mengatakan, Kejurda Bola Basket Divisi 1 tersebut merupakan seleksi atlet Jawa Barat.
BACA JUGA:Jubir Anies Baswedan: Persoalan MK Akibat Kurang Pedenya Prabowo Maju Capres Tanpa Jokowi
BACA JUGA:Apa Itu PPID? Begini Penjelasan dari Komisi Informasi Dearah Kabupaten Cirebon
BACA JUGA:Anda Masuk Kategori PPPK Penuh atau Paruh Waktu? Tunggu PP Manajemen ASN Keluar
"Kejurda ini digelar karena pada pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat 2026 tidak ada babak kualifikasi cabang olahraga bola basket," kata Dedi, Selasa 7 November 2023.
Dijelaskan Dedi, Kejurda Bola Basket Divisi 1 tersebut seharusnya berlangsung di Subang.
Namun karena Subang belum siap, akhirnya Kota Cirebon ditunjuk sebagai tuan rumah Divisi 1.
"Kebetulan GOR GMC Kota Cirebon fasilitasnya bagus," ucapnya.
BACA JUGA:Semangat Berlipat Ganda, Nick Kuipers Ingin Tunjukan Sesuatu ke Suporter di Laga Persib vs Arema
BACA JUGA:Julukan KeRamat untuk Kevin Sanjaya dan Pasangan Baru, Badminton Lovers Berharap Banyak
BACA JUGA:Persib vs Arema FC, Begini Pesan Penuh Semangat Viking Persib Club Sebelum 'Debut' di GBLA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: