Dua Kali Selebrasi Korsel Dianulir, Drama Babak 8 Besar Piala Asia U23
Timnas Indonesia U23 berhasil mengalahkan Korsel 11-10. Dalam laga tersebut banyak drama yang terjadi. Salah satunya selebrasi kemenangan yang dianulir.-PSSI -
RADARCIREBON.COM - Babak 8 Besar Piala Asia U23 antara Korea Selatan (Korsel) vs Indonesia, menyajikan banyak drama sepanjang laga.
Pertandingan yang menentukan langkah ke babak semifinal ini, Timnas Indonesia U23 keluar sebagai pemenang.
Usai bermain imbang 2-2 hingga babak perpanjangan waktu, Korsel vs Indonesia akhirnya harus ditentukan lewat adu tendangan penalti.
Pada akhirnya, Indonesia mampu mengalahkan Korsel lewat tos-tosan tersebut dengan kedudukan 11-10.
Skuad Garuda Muda keluar sebagai pemenang, mereka tinggal menunggu lawan di semifinal antara Uzbekistan atau Arab Saudi.
Pertandingan Korsel vs Indonesia, digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha ini, digelar Jumat 26 April 2024 pukul 00.30 WIB.
Sepanjang laga, banyak kejadian yang membuat penonton dari kedua kesebelasan mengalami sport jantung.
Wasit Shaun Evans yang memimpin laga, beberapa kali mengeluarkan keputusan yang membuat pendukung Timnas Korsel lemas dan tidak percaya.
BACA JUGA:Momen Ernando Ari Bilang ‘Tadi Gampang Sekali Hey’ Langsung Dijawab ‘Jangan Besar Kepala Kamu’
Berikut ini, beberapa keputusan Wasit Shaun Evans yang menjadi drama di Babak 8 Besar Piala Asia U23 antara Korsel vs Indonesia.
Selebrasi Gol Pertama Dianulir
Pada menit ke-8, Korea Selatan sempat membuat gol cepat lewat kaki Lee Kang-Hee. Semua pemain melakukan selebrasi atas gol tersebut.
Gol cepat itu seolah membuktikan jika Korsel bukan lawan yang mudah bagi Timnas Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: