Mengaku Kehilangan Acep Purnama, Begini Sosok Mantan Bupati Kuningan di Mata Ridwan Kamil

Mengaku Kehilangan Acep Purnama, Begini Sosok Mantan Bupati Kuningan di Mata Ridwan Kamil

Momen saat Ridwan Kamil mendoakan mendiang Acep Purnama dari balik jendela ambulans. Foto:-JPNN.com-

Di momen-momen itu, menurut Kang Emil, dirinya sering berdiskusi dengan Acep. Menurutnya, hubungan antara Pmeprov Jabar dengan Pemkab Kuningan ketika itu, sangat harmonis.

“Sering berdiskusi informal, formal membahas pembangunan Kuningan lah ya, dan puncak persahabatan kami itu ya pada saat peresmian Alun-Alun Kuningan, menandakan kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Kuningan dan Pemprov Jabar saat itu sangat-sangat harmonis,” ujar Ridwan Kamil.

Secara personal, Ridwan Kamil juga mengaku selalu berhubungan baik dengan mendiang Acep Purnama. “Itu impresi saya terhadap kepemimpinan beliau,” cetusnya. 

Sebelumnya, Acep Purnama jatuh sakit saat sedang melaksanakan kegiatan di wilayah Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan.

Sempat menjalani perawatan di RS 45 Kuningan kemudian dirujuk ke Jakarta. Acep akhirnya dipindahkan ke Bandung dan mengembuskan napas terakhir di Kota Kembang pada Kamis, 23 Mei 2024 sekitar pukul 12.00 WIB. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: