Kasus Vina Cirebon: Saksi AR Sebut Eky Minum Obat Terlarang Sebelum Meninggal

Kasus Vina Cirebon: Saksi AR Sebut Eky Minum Obat Terlarang Sebelum Meninggal

Saksi AR bersama tim pengacara dari LBH Buana Caruban Nagari dalam konferensi pers, Rabu 14 Agustus 2024. Foto:-Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Muncul sejumlah saksi baru dalam kasus Vina CIREBON. Sejumlah saksi baru ini mengaku kenal dengan mendiang Eky dan Vina.

Kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon tahun 2016 terus bergulir. Yang terbaru adalah kemunculan sejumlah saksi yang mengaku bersama-sama dengan Eky dan Vina pada malam kejadian.

Para saksi ini menyatakan bahwa mereka bersama dengan Eky dan Vina beraktivitas seperti biasa hingga pukul 22.00 WIB pada Sabtu, 27 Agustus 2016.

Dalam konferensi pers yang digelar di Cirebon hari ini, Rabu 14 Agustus 2024, disebutkan bahwa tiga orang saksi berinisial AR, MA dan YA bersama-sama dengan Eky dan Vina pada malam kejadian hingga pukul 22.00 WIB.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Didampingi Menteri Basuki Tinjau Embung MBH dan Plaza Seremoni IKN

BACA JUGA:Banyak Beredar Nomor dan Akun Palsu, BRI Himbau Nasabah Kenali Akun dan Kontak Resmi

“Untuk para saksi yang melihat Eky dan Vina masih aktivitas normal sehingga kurang lebih pukul 22.00 itu sudah dalam pendampingan kami,” kata Reno dari LBH Buana Caruban Nagari.

Menurut Reno, kesaksian AR, MA dan YA berpotensi mengungkap kronologi yang sebenarnya terkait tewasnya mendiang Eky dan Vina.

Dia juga mengatakan, bahwa peristiwa pemerkosaan dan penganiaan di belakang show room yang selama ini diyakini sebagai TKP pembunuhan Eky dan Vina, diragukan kebenarannya.

Reno menambahkan, kronologi yang sebenarnya dari peristiwa malam 27 Agustus 2016 ini sudah diketahui oleh tim khusus yang dibentuk oleh Kapolri.

BACA JUGA:Kue Cimplo Kuliner Legend di Bulan Safar, Ternyata Miliki Simbol Ini

BACA JUGA:Arta Ungkap Detik-detik Sebelum Kejadian Pembunuhan Vina dan Eky

“Pada saat yang tepat mungkin akan disampaikan oleh Kapolri dan menjelaskan semua kepada khalayak seterang-terangnya terkait kasus meninggalnya Eky dan Vina,” katanya.

Lebih lanjut, Reno mengungkapkan, kliennya yakni saksi berinisial AR, mengetahui peristiwa sebelum Eky dan Vina meninggal. Yakni dari siang hingga malam hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: