Yoyon Tak Tahu Kapan Jl Ciremai Raya Diperbaiki
HARJAMUKTI- Mimpi masyarakat untuk mendapatkan Jl Ciremai Raya yang mulus masih sebatas mimpi. Pasalnya, hingga saat ini dokumen lelang perbaikan tak kunjung rampung di DPUPESDM. Sehingga, hingga saat ini pihak unit layanaan pengadaan (ULP) belum bisa melakukan proses lelang. Kepala DPUPESDM Kota Cirebon Ir Yoyon Indrayana MT mengaku bila hingga saat ini dokumen lelang masih belum rampung. Saat ini, bidang Bina Marga masih menyelesaikan dokumen itu. “Dokumennya masih belum selesai,” tuturnya. Ditanya kapan akan rampung dan perbaikan bisa berjalan, Yoyon masih belum bisa memastikannya. Karena secara teknis, bawahannya yang menangani permasalahan tersebut. Namun, Yoyon berjanji akan berusaha secepatnya agar perbaikan jalan tersebut bisa segera berjalan. “Saya masih belum bisa memastikan kapan selesai dan bisa dimulai lelang dan perbaiki. Namun yang jelas kami berusaha semaksimal mungkin,” ujarnya. Yoyon mengaku beberapa kali meminta bidang yang ada seperti Cipta Karya dan Bina Marga untuk mempercepat penyelesaian dokumen lelang agar pembangunan bisa segera dilaksanakan. Apalagi saat ini sudah memasuki bulan keempat. Bila terlalu lama, dikhawatirkan tidak akan anggaran tidak akan terserap dan pembangunan tidak bisa berjalan maksimal. “Saya juga sudah meminta ke Pak Edi (Bidang Cipta Karya, red) untuk mempercepat persiapan dokumen, agar semuanya bisa berjalan. Untuk pengerjaan jalan, coba bisa tanyakan ke bidangnya langsung,” ujar Yoyon lagi. Sayangnya, saat koran ini mencoba mengonfirmasi Kabid Bina Marga DPUPESDM, Imas Maskanah ST SSos MM baik di kantornya ataupun melalui sambungan teleponnya, yang bersangkutan tidak ada dan tidak memberikan jawaban. (kmg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: