Tabrakan Beruntun di Tikungan Bongas Wetan, Pengendara Selamat

Tabrakan Beruntun di Tikungan Bongas Wetan, Pengendara Selamat

MAJALENGKA – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas jalan Cirebon-Bandung, tepatnya di tikungan Desa Bongas Wetan, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten majalengka, Rabu (31/5). Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan beruntun itu, hanya luka-luka. Informasi yang dihimpun, tabrakan beruntun tersebut melibatkan dump truck nopol E 9042 VD dengan Mitsubishi Outlander nopol E 1862 BR dan sepeda motor Honda Beat Nopol E 5041 BZ serta Honda Astrea Grand nopol E 5948 VF. Kasat Lantas Polres Majalengka AKP Iwan Setiawan SH mengatakan, tabrakan terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Bermula saat dump truck yang dikemudikan Dedi warga Desa Conggeang Sumedang bertabrakan dengan outlander yang dikemudikan Suredi Anggara warga Desa Kejiwan Kecamatan Susukan Kabupaten Cirebon. “Sementara sepeda motor beat yang dikendarai Adam Sutrisno warga Suryanenggala Cirebon, dan Honda Grand yang dikemudikan Inan Sarjiman warga blok Koja Cisambeng Kecamatan Palasah melaju dari arah belakang outlander dan menabrak bagian belakang,” jelasnya. Akibat peristiwa itu, truk terbalik hingga menutupi badan jalan dan menyebabkan arus lalu lintas tersendat beberapa menit. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Hanya pengemudi outlander yaitu Suredi mengalami luka lecet di bagian pelipis hingga tangan. Tiga penumpang lainnya juga menderita luka memar di bagian leher. Sedangkan pengendara sepeda motor beat mengalami patah kaki di paha sebelah kiri. Adapun pengendara Honda Grand mengalami luka ringan di tangan sebelah kanan. “Sementara sopir dump truck tidak mengalami luka berat dan hanya terlihat shock. Korban menjalani pemeriksaan intensif di RSSW Cirebon. Peristiwa ini tengah didalami unit Laka Lantas Polres Majalengka,” kata Kasat Lantas. Akibat musibah tersebut, lalu lintas di jalur tengah tersendat karena memasuki sore hari aktivitas kendaraan berjubel. Petugas gabungan dari Satlantas Polres Majalengka bersama Polsek Sumberjaya berupaya mengatur lalu lintas. Sejumlah kendaraan dari arah timur khususnya sepeda motor dialihkan menuju desa Bongas Wetan tembus ke desa Bongas Kulon. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: