Nah Loh, Tenaga Medis di Majalengka Belum Terima Tunjangan

Nah Loh, Tenaga Medis di Majalengka Belum Terima Tunjangan

MAJALENGKA-Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemkab Majalengka terutama tenaga medis dokter dan perawat, mengeluhkan tidak adanya tunjangan daerah (tunda) untuk mereka. Sejumlah perawat yang bertugas di puskesmas dan rumah sakit mengeluhkan tidak ada tunjangan fungsional untuk mereka. “Kami berharap Pemkab Majalengka mengalokasikan tunjangan fungsional bagi perawat demi meningkatkan kesejahteraan pegawai,” harap beberapa perawat kepada Radar (6/3). Sementara Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Majalengka dr H Erni Harleni MARS membenarkan  tenaga medis seperti dokter dan perawat belum mendapat tunjangan fungsional dari Pemkab Majalengka. Dokter yang sudah 9 tahun bertugas di RSUD Majalengka ini berharap tahun 2018 tingkat kesejahteraan tenaga medis  lebih diperhatikan. “Kami khawatir para petugas tidak bekerja maksimal memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Kabid Pelayanan Medis dan Non Medis RSUD Majalengka ini.     (ara)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: