Alun-alun Pataraksa Ada di Sumber Kabupaten Cirebon Selesai Dibangun, Habiskan Dana Rp15,5 Miliar
Masyarakat menikmati suasana di Alun-alun Pataraksa di Sumber Kabupaten Cirebon yang baru selesai dibangun. Foto:-Andri Wiguna-Radarcirebon.com
Alun-alun Pataraksa Ada di Sumber Kabupaten Cirebon Selesai Dibangun Habiskan Dana Rp15,5 Miliar
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Alun-alun Pataraksa ada di Sumber, Kabupaten Cirebon, letaknya di depan Kantor Bupati.
Area terbuka di kompleks Perkantoran Pemkab Cirebon sebelumnya dikenal dengan nama Taman Pataraksa.
Kemudian direvitalisasi menjadi alun-alun. Pembangunannya kini sudah selesai, tinggal menunggu diresmikan.
Setelah pembanguannya rampung, masih ada masa perawatan 6 bulan ke depan yang ditanggung pihak kontraktor.
BACA JUGA:BAHAYA! Perdagangan Daging Anjing di Kota Cirebon, Sikap DKP3 Sangat Tegas
BACA JUGA:3 Doa Memohon Kemudahan dari Allah, Nomor 1 Pernah Dilakukan Nabi Musa
Hal itu disampaikan Kabid Pertamanan dan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon, Agus Muklis.
Dikutip dari Harian Umum Radar Cirebon, Agus menegaskan bahwa saat ini pekerjaan sudah selesai atau sudah 100 persen.
“Infrastruktur sudah selesai, sudah 100 persen. Sekarang tinggal urusan administrasi. Karena menggunakan bantuan keuangan dari provinsi, otomatis kita harus buat laporan ke provinsi," katanya.
Dikatakan Agus, pihaknya akan menunggu jadwal peresmian. Apakah akan dilakukan oleh Pj Gubernur atau Bupati Cirebon.
BACA JUGA:Persib Menang Susah Payah di Bangkalan, Bobotoh Justru Kritik Komentar Bojan Hodak Soal Dedi
Surat ke provinsi sendiri akan dikirimkan dalam waktu dekat setelah urusan terkait penyusunan laporan administrasi selesai dilakukan.
Agus mengakui jika dalam pekerjaan tersebut ada kekurangan detail kecil saja terkait kerapihan dan kebersihan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: